Berita Terkini Artis

Brisia Jodie Diduga Menangis karena Disuruh Mundur oleh Penggemar Tiara Andini

Pasca kejadian tersebut, hubungan Brisia Jodie dengan Tiara Andini pun tak ayal disorot warganet.

Editor: taryono
Instagram
Pasca kejadian tersebut, hubungan Brisia Jodie dengan Tiara Andini pun tak ayal disorot warganet. 

Tiara Andini terlihat dengan memakai atasan hitam dan cerah.

Sementara, Brisia Jodie memakai tanktop dan celana putih yang dipadukan dengan kemeja biru.

Tak ada caption khusus yang disematkan Brisia Jodie selain menandai akun Instagram Tiara Andini.

Tak lama, Tiara Andini juga membagikan ulang postingan milik Brisia jodie itu pada Senin (17/7/2023).

Potret tersebut lantas diduga diabadikan saat mereka masih gladi resik.

Potret akrab keduanya itu pun bak mengisyaratkan jika hubungan Brisia Jodie dan Tiara Andini tetap akur dan baik-baik saja.

Pasalnya, sempat muncul komentar mengira Brisia Jodie kecewa dibandingkan dengan Tiara Andini.

Seperti diketahui sebelumnya, Brisia Jodie dan Tiara Andini berkesempatan duet membawakan beberapa lagu 'With My Way', hingga 'Dengan Caraku'.

Namun, saat Tiara Andini sedang bernyanyi, salah satu penonton berteriak meminta Brisia Jodie untuk mundur.

Meski tersenyum disuruh mundur saat duet dengan Tiara Andini, Brisia Jodie justru dikabarkan menangis di belakang panggung.

Dari sejumlah video yang beredar, terungkaplah sosok penonton yang menyuruh pentolan ajang Indonesian Idol itu untuk mundur.

Sosok tersebut merupakan seorang wanita berkaca mata bulat dan memakai kaus hitam lengan panjang yang berada di panggung sebelah kanan stage.

Ia berteriak meminta Brisia Jodie untuk mundur karena dianggap menghalanginya saat ingin merekam Tiara Andini.

"Jodie mundur dong, Jodie geseran dong," kata penonton.

Tak puas lantaran Brisia Jodie tak mendengar ucapannya, penonton itupun kembali berteriak.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved