Banjir di Mesuji

Ruang Kelas Ponpes di Mesuji Masih Tergenang Air

Banjir yang menggenangi wilayah perbatasan Desa Jaya Sakti dan Desa Harapan Jaya, Kecamatan Simpang Pematang, Mesuji sudah mulai surut, Rabu (24/1/202

Penulis: M Rangga Yusuf | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunlampung.co.id/M Rangga Yusuf
Genangan air masih membanjiri halaman Pondok Pesantren Al-Gazali di Desa Jaya Sakti, Kecamatan Simpang Pematang, Mesuji, Rabu (24/1/2024). 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Mesuji - Banjir yang menggenangi wilayah perbatasan Desa Jaya Sakti dan Desa Harapan Jaya, Kecamatan Simpang Pematang, Mesuji sudah mulai surut, Rabu (24/1/2024) sejak pukul 10.00 WIB.

Namun, genangan air masih terlihat di Pondok Pesantren Al-Gazali.

Pantauan Tribunlampung.co.id, banjir masih menyisakan genangan air di halaman depan ruang kelas ponpes tersebut.

Tidak terlihat aktivitas belajar mengajar di ponpes.

Bahkan genangan air dijadikan wahana bermain bagi anak-anak.

Tumiran, warga yang rumahnya terdampak banjir, mengatakan, banjir kali ini tidak separah minggu lalu.

Pasalnya, banjir hari ini intensitas airnya tidak begitu deras.

Genangan air pun tidak terlalu lama merendam rumahnya.

"Tetapi kalau di pondok memang masih ada itu genangan. Tapi nanti juga surut," ujarnya.

(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID/M Rangga Yusuf)

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved