Pemilu 2024

Anak Anies Baswedan Pamer Jari Tinta Biru Usai Coblos, Beri Dukungan untuk Ayah

Anak Anies Baswedan pamer jari tinta biru dengan senyum sumringah usai coblos dukung sang ayah.

Penulis: Putri Salamah | Editor: Reny Fitriani
Instagram/@mutiarabaswedan
Anak Anies Baswedan Pamer Jari Tinta Biru Usai Coblos, Beri Dukungan untuk Ayah. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Jakarta – Salah satu keluarga calon presiden RI, Anies Baswedan hari ini ikut memeriahkan Pemilu 2024.

Anak Anies Baswedan, Mutiara Baswedan mengunggah foto bersama ayah dan saudaranya usai melakukan pemungutan suara.

Melalui Instagram Story-nya, Anies Baswedan dan keluarga terlihat kompak mengenakan pakaian serba putih saat pemungutan suara.

Outfit tersebut memang menjadi ciri khas dari pasangan calon nomor urut satu.

Mutiara Baswedan mengunggah potretnya bersama sang ayah sebelum dan setelah pencoblosan di TPS.

Mutiara Baswedan terlihat tersenyum ke arah kamera, yang disebelahnya ada sang ayah yang juga tersenyum.

Anies terlihat mengenakan peci hitam di kepalanya.

Dalam unggahannya, Mutiara Baswedan juga menambahkan stiker dukungan untuk sang ayah dan Muhaimin Iskandar.

“Met pagiiii,” tulisnya dengan stiker 1amin.

Selain itu, ia juga memamerkan jari bertinta biru dengan Ismail Baswedan dan Mikail Baswedan.

Tiga bersaudara itu terlihat kompak mengenakan kemeja putih dan memamerkan senyum sumringah.

Anies Sebut Putusan DKPP Akibat Remehkan Etika

Capres nomor urut 01, Anies Baswedan menilai keluarnya keputusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) akibat meremehkan soal etika. 

Hal itu respon Anies Baswedan setelah Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) yang menjatuhkan sanksi peringatan keras kepada Ketua KPU RI Hasyim Asyari dan anggotanya.

Bagi Anies Baswedan kesalahan dari KPU RI sudah lama terlihat dan akhirnya DKPP memutuskan pelanggaran kode etik ke KPU RI saat ini. 

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved