Berita Terkini Artis

Andika Rosadi Ungkap Reaksi Nisya Ahmad saat Diajak Rujuk, 'Ada Tangis'

Ternyata Andika Rosadi masih sering ngobrol dengan Nisya Ahmad terkait permasalahan rumah tangganya.

Instagram @nissyaa
Andika Rosadi masih usaha agar bisa rujuk dengan Nisya Ahmad. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Jakarta – Andika Rosadi mengungkap reaksi Nisya Ahmad saat diajak rujuk.

Ternyata Andika Rosadi masih sering ngobrol dengan Nisya Ahmad terkait permasalahan rumah tangganya.

Diketahui Andika Rosadi digugat cerai oleh adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.

Meskipun digugat cerai, Andika Rosadi masih tinggal satu rumah dengan Nisya Ahmad.

Andika Rosadi berusaha untuk rujuk, usai digugat cerai Nisya Ahmad. Meskipun saat agenda mediasi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan berakhir gagal.

Andika Rosadi mengaku masih mengajak Nisya Ahmad ngobrol setiap malam, mengingat keduanya masih tinggal serumah.

"Setiap hari ya kalau malam sebelum tidur suka ngobrol tapi kan sesuatu yang menyangkut hati juga nggak bisa dipaksain, jadi saya perkataannya halus aja, saya coba tunjukkin kalau sudah saya perbaiki," kata Andika Rosadi.

Andika ungkap reaksi adik Raffi Ahmad saat ia meminta rujuk.

"Baik sih Alhamdulillah ya ada tangis, ada ini, tapi bukan tangis yang histerislah, tapi lebih ke apa ya, kita pahamlah ada," bebernya.

Adik ipar Raffi Ahmad ini juga berkomunikasi dengan mertuanya, Amy Qanita dan orang tuanya terkait masalah rumah tangganya.

"Saya komunikasi dengan Mama setiap hari Alhamdulillah, saya juga cerita apapun besar kecilnya, saya ngobrol kedua belah pihak, ke Mama Amy maupun ke orang tua saya sendiri," jelasnya.

Ayah tiga anak ini sadar jika dirinya lah yang membuat Nisya ingin bercerai.

"Karena saya orangnya keras juga, batu ya, memang lebih, dia juga harus ada pendirian juga gitu, jadi juga saya paham," ujar Andika Rosadi.

Namun ia masih berharap banyak agar pernikahannya selama 15 tahun bisa kembali utuh.

"Semoga ya, kita tawakal aja, ini masih dalam proses usaha, jadi semoga ada titik terang," pungkasnya.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved