Berita Terkini Artis

Happy Asmara Panik Tak Sadar Makan Daging Babi di Taiwan: Nggak Rela

Happy Asmara panik lantaran tak sadar makan daging babi saat berada di Taiwan.

Penulis: Virginia Swastika | Editor: Reny Fitriani
Instagram/@happy_asmara77
Foto Happy Asmara 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Jakarta - Penyanyi Happy Asmara tak sadar menyantap daging babi saat berada di Taiwan.

Momen tak terduga tersebut terjadi ketika Happy Asmara menyantap makanannya sambil melakukan live di media sosial.

Mulanya dia mengira hidangan tersebut adalah daging sapi.

"Daging sapi. Empuk ini dagingnya," kata Happy dalam bahasa Jawa, dikutip Selasa (1/10/2024).

Akan tetapi Happy Asmara baru tahu bahwa daging yang dimakannya bukanlah daging sapi.

Hal tersebut diketahuinya dari komentar dari netizen.

"'Bunda nggak baca ya? Pokoknya nggak tahu nggak apa. Udah habis baru tahu kalau itu babi," kata Happy membacakan komentar warganet.

"Loh babi toh Bun?" tanya Gilga Sahid, suaminya meski hanya terdengar suara saja.

Happy Asmara pun langsung berhenti mengunyah.

Raut wajahnya terlihat panik ketika menyadari daging yang dimakannya bukanlah sapi.

"Nggak tahu, tulisannya beef," kata Happy.

Namun tak lama, pelantun lagu Rungkad tersebut tersenyum aneh ketika mengecek ponselnya.

Lantas ia buru-buru ke kamar mandi dan terdengar suara dirinya yang sedang berusaha memuntahkan makanannya.

"Rasanya tenggorokanku kayak nggak rela gitu," tandasnya.

Diakui Happy Asmara, dirinya tak mengetahui bahwa makanannya bukanlah daging sapi ka rena kemasannya tak bertuliskan huruf latin, melainkan mandarin.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved