Berita Terkini Artis
Senyum Mpok Alpa di Momen Terakhir Bertemu Irfan Hakim, Akui Lemas
Presenter kondang Irfan Hakim sempat hadir menemui Mpok Alpa yang sudah terbaring lemah di tempat tidur.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Jakarta - Senyum Mpok Alpa di momen terakhir bertemu Irfan Hakim masih dikenang suami Della Sabrina Indah Putri.
Presenter kondang Irfan Hakim sempat hadir menemui Mpok Alpa yang sudah terbaring lemah di tempat tidur.
Namun Irfan Hakim tak menyangka jika perjumpaan dengan Mpok Alpa saat itu ternyata adalah yang terakhir.
Momen terakhir komedian Mpok Alpa lantas diunggah Irfan Hakim di YouTube deHakims Story, Jumat (15/8/2025).
Mpok Alpa meninggal dunia, Jumat (15/8/2025) pagi setelah berjuang melawan kanker payudara yang dideritanya.
Irfan Hakim menjadi salah satu orang yang selama ini mengetahui penyakit Mpok Alpa itu.
Namun, ia bersama Raffi Ahmad memilih merahasiakannya sesuai permintaan wanita bernama asli Nina Carolina ini.
Kini, Irfan mengunggah momen-momen terakhir Mpok Alpa yang ia abadikan selama menjenguk mantan penyanyi dangdut tersebut.
Nampak Mpok Alpa terbaring lemas di tempat tidur.
Rambut pendeknya ditutup topi berwarna krem.
Matanya terpejam sementara Irfan Hakim ada di sisinya.
"Mpok," panggil Irfan Hakim dilansir Tribunnews.com.
Mendengar namanya disebut, Mpok Alpa langsung terbangun dan tersenyum.
Ia lantas menggenggam tangan pria berusia 49 tahun itu.
"Eh bangun," sahut seorang wanita di sana.
| Wajah Aslinya Dicibir, Ashanty Buka Suara tentang Kondisinya |
|
|---|
| Sule Bantah Selingkuhi Na Daehoon, 'Itu Jule' |
|
|---|
| Reaksi Maia Estianty Saat Ivan Gunawan Tunjukkan Foto Ahmad Dhani |
|
|---|
| Andre Taulany dan Erin Akhirnya Sepakat Cerai Baik-baik Demi Anak |
|
|---|
| Pak Tarno Menangis Kena Tipu Rp 100 Juta, Berharap Uang Kembali untuk Biaya Berobat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Senyum-Mpok-Alpa-di-momen-terakhir-bertemu-Irfan-Hakim.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.