Sosok Mister X yang Disebut Bantu Briptu Rizka Angkat Jasad Brigadir Esco

Sosok mister X yang disebut bantu Briptu Rizka angkat jasad sang suami, Brigadir Esco, anggota Polsek Sekotong, Lombok Barat, masih ditelusuri polisi.

TRIBUNLOMBOK.COM/ROBBY FIRMANSYAH
KEMATIAN BRIGADIR ESCO - Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda NTB AKBP Catur Erwin Setiawan saat ditemui, Jumat (3/10/2025). Ia mengungkapkan terduga pelaku pembunuhan Brigadir Esco Fasca Relly, dilakukan lebih dari satu orang. Ini terungkap usai rekonstruksi yang dilakukan. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Mataram - Sosok mister X yang disebut bantu Briptu Rizka Sintiani angkat jasad sang suami, Brigadir Esco Fasca Rely, anggota Polsek Sekotong, Lombok Barat, masih ditelusuri polisi.

Hingga kini, polisi belum mengungkap identitas dari mister X tersebut. Keberadaan mister X terungkap saat penyidik menjalani proses rekonstruksi atas kasus kematian Brigadir Esco, pada Senin (29/9/2025).

Dari rekonstruksi, polisi yakin, jika Briptu Rizka tak sendiri saat menjalankan aksinya, yakni diduga menghabisi nyawa Brigadir Esco.

Sekotong adalah kecamatan yang terletak di Kabupaten Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Wilayah ini dikenal memiliki potensi pariwisata yang sangat besar. Sekotong berada di bagian barat daya Pulau Lombok. Wilayah ini didominasi oleh perbukitan, teluk, dan garis pantai yang indah. Potensi utama Sekotong adalah sektor pariwisata.

Terdapat banyak pantai dan gugusan pulau-pulau kecil (gili) yang masih alami dan belum sepadat gili di bagian utara Lombok. Beberapa gili terkenal di antaranya, Gili Nanggu, Gili Sudak dan Gili Kedis, serta Gili Gede. Selain pariwisata, masyarakat Sekotong juga beraktivitas di sektor perikanan dan pertanian. Pemerintah daerah menganggap Sekotong sebagai kawasan strategis untuk pengembangan masa depan Kabupaten Lombok Barat.

Dikutip Tribunlampung.co.id dari TribunLombok.com, Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda NTB, AKBP Catur Erwin Setiawan mengungkap, sosok mister X tersebut masih dalam penelusuran.

"Kami yakin tidak bisa seorang perempuan mengangkat (korban) sendiri, pasti dibantu orang lainnya. Makanya saat rekonstruksi ada mister-X," kata AKBP Catur Erwin Setiawan, Jumat (3/10/2025).

Meski dalam rekonstruksi tersebut muncul dua orang misterius dalam kasus tersebut, namun Catur belum memastikan identitas mereka.

"Identitas belum, kita tidak bisa menuduh orang tanpa alat bukti, makanya kita tulis mister-X," kata Catur.

Sampai saat ini, polisi baru menetapkan satu tersangka dalam kasus ini, yaitu Brigadir Rizka Sintiani, yang tidak lain istri dari Brigadir Esco.

Motif dari pembunuhan ini juga sudah dikantongi oleh pihak kepolisian, namun mereka enggan membeberkanya.

"Motif sudah kami kantongi, nanti saja di pengadilan," kata Catur

Catur juga mengatakan tidak menutup kemungkinan akan dilakukan rekonstruksi ulang, jika kasus ini masih membutuhkan fakta-fakta baru untuk mengungkap peristiwa ini secara terang benderang.

Saat rekonstruksi itu, Brigadir Rizka memeragakan puluhan adegan. Namun, Rizka menolak saat meragakaan adegan di lokasi penemuan jasad yang ada di kebun belakang rumahnya.

Sehingga, saat adegan di lokasi penemuan jasad, dilakukan oleh pemeran peganti. Di sinilah terungkap dua sosok yang membantu pembuangan jasad Brigadir Esco tersebut.

Sumber: Tribun Lombok
Halaman 1 dari 4
Tags
jasad
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved