Polres Tulangbawang
Kapolsek Banjar Agung Jenguk Personel di Rumah Sakit, Wujud Solidaritas
Kapolsek Banjar Agung, Polres Tulangbawang AKP Irwansyah, S.H., M.H bersama enam personel lainnya membesuk Aipda Jeni Arbianto di RS.
Penulis: sulis setia markhamah | Editor: Endra Zulkarnain
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Tulangbawang - Wujud peduli dan solidaritas antar anggota Polri, jajaran Polda Lampung menjenguk anggotanya yang dirawat di rumah sakit.
Kapolsek Banjar Agung, Polres Tulangbawang, Polda Lampung AKP Irwansyah, S.H., M.H bersama enam personel lainnya membesuk Aipda Jeni Arbianto di Rumah Sakit Mutiara Bunda.
Diketahui, Aipda Jeni Arbianto tengah menjalani perawatan akibat batu ginjal, dan saat ini kondisinya berangsur membaik.
Kehadiran Kapolsek dan rekan-rekan sejawat disambut hangat oleh keluarga yang turut merasa terharu atas perhatian serta dukungan moril yang diberikan.
“Kunjungan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan kami sebagai keluarga besar Polri. Kami berharap rekan kami, Aipda Jeni Arbianto, segera diberikan kesembuhan dan dapat kembali bertugas seperti sedia kala,” ujar AKP Irwansyah, Senin (10/11/2025).
Kapolsek juga memberikan motivasi serta semangat kepada Aipda Jeni agar tetap tabah dan optimistis dalam menjalani proses penyembuhan.
Tak lupa, doa bersama pun dipanjatkan agar kesembuhan segera menyertai.
“Kesehatan anggota merupakan aset penting bagi institusi Polri. Ketika satu anggota sakit, maka seluruh keluarga besar Polri ikut merasakan. Semangat kebersamaan seperti inilah yang terus kita pupuk,” tambahnya.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari jajaran Polres Tulang Bawang karena dinilai sebagai bentuk nyata penerapan nilai-nilai soliditas, empati, dan jiwa korsa antar sesama personel Polri.
Dengan semangat "Presisi, Humanis, dan Peduli", Polsek Banjar Agung berkomitmen untuk terus menjaga keharmonisan serta kekompakan di lingkungan kerja, demi terciptanya pelayanan terbaik bagi masyarakat.
(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID)
| Cuaca Ekstrem, Samapta Polres Tulangbawang Siaga Penuh Siap Bantu Warga |
|
|---|
| Polwan Polres Tulangbawang Berbagi Sembako ke Ponpes Nurul Qodiri 2 |
|
|---|
| Polsek Banjar Agung Edukasi Anak dan Orangtua untuk Hentikan Balap Liar |
|
|---|
| Suasana Haru Warnai Pamit Kenal di Polres Tulangbawang |
|
|---|
| Dua Personel Polres Tulangbawang Turut Andil dalam Serah Terima Pataka Polda Lampung |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/BESUK-ANGGOTA-Kapolsek-Banjar-Agung4.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.