Kemensos Rekrut CPNS Sebanyak 16.092 Orang, Daftar Online 12-18 Oktober 2017
Pemerintah pusat sepertinya tahun ini membuka kesempatan kerja besar-besaran bagi masyarakat Indonesia.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah pusat sepertinya tahun ini membuka kesempatan kerja besar-besaran bagi masyarakat Indonesia.
Saat ini, pemerintah sudah membuka penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).
Seleksi CPNS tahap I di jajaran Kemenkumham dan Mahkamah Agung sedang berlangsung.
Begitu juga seleksi CPNS tahap II di 61 instansi/kementeriaan/lembaga pemerintahan.
Selain penerimaan CPNS, Kementerian Sosial (Kemensos) juga sedang merekrut 16.092 tenaga pendamping Program Keluarga Harapan (PKH).
Dikutip dari laman http://www.kemsos.go.id, Kemensos membutuhkan banyak pendamping PKH baru pada 2018.
Sebab, jumlah tenaga yang ada saat ini tidak bisa mengimbangi penambahan 4 juta peserta PKH.
Seperti ditulis Sriwijaya Post, 16.092 tenaga pendamping PKH yang dibutuhkan itu terbagi dalam beberapa kategori penempatan.
Berikut ini rinciannya:
1. Pendamping Sosial 12.214 orang
2. Pendamping Sosial PKH Akses 2.013 orang
3. Pekerja Sosial Supervisor 877 orang
4. Administrator Database 607 orang
5. Asisten Pendamping 172 orang
6. Koordinator kabupaten/kota 193 orang
7. Koordinator wilayah 9 orang
8. Koordinator regional 7 orang
Jadwal pendaftaran online untuk rekrutmen ini resmi dibuka sejak 9 Oktober 2017 dan ditutup pada 18 Oktober 2017 pukul 23.59 WIB.
Berikut ini Daftar Kualifikasi Lowongan Pendamping PKH Kemensos 2017.
1. Pekerja Sosial Supervisor (877 orang)
Kualifikasi:
a. Minimal D-IV/S1 Ilmu Kesejahteraan Sosial/Pekerja Sosial
b. Diutamakan pengalaman menjadi pendamping sosial PKH dengan latar belakang pendidikan D-IV/S1 Ilmu Kesejahteraan Sosial/Pekerja Sosial
c. Mempunyai pengalaman praktek pekerjaan sosial
d. Menguasai MS Office
e. Usia maksimum 45 tahun.
2. Pendamping Sosial (12.214 orang)
