Banjir Rendam Halaman Sekolah, Siswa SD di Mesuji Tak Bisa Gelar Upacara 

Akibat curah hujan cukup tinggi, halaman Sekolah Dasar Negeri (SDN)10 Sumber Makmur Kecamatan Mesuji Kabupaten Mesuji terendam air, Senin (02/04).

Penulis: Endra Zulkarnain | Editor: Reny Fitriani
Tribunlampung/Endra
Halaman Sekolah Dasar Negeri (SDN)10 Sumber Makmur Kecamatan Mesuji Kabupaten Mesuji terendam air, Senin 2 April 2018. 

Laporan Reporter Tribun Lampung Endra Zulkarnain

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, MESUJI - Akibat curah hujan cukup tinggi, halaman Sekolah Dasar Negeri (SDN)10 Sumber Makmur Kecamatan Mesuji Kabupaten Mesuji terendam air, Senin (02/04).

Akibatnya, kurang lebih 180 siswa sekolah dasar tersebut tidak bisa menggelar upacara bendera pada hari Senin pagi. 

Baca: Disdikbud Lampung Sayangkan Pemadaman Listrik di Hari Pertama UNBK 

Nicholaus Bayu Pradita, salah satu guru honorer di sekolahan tersebut mengatakan, pihaknya tidak bisa menggelar upacara bendera lantaran air menggenangi halaman sekolah hampir selutut orang dewasa. 

Baca: Setelah Putus dengan Chand Kelvin, Baby Margaretha Akhirnya Dipersunting Kekasih Bulenya

Pasalnya, lokasi sekolah tersebut berada tak jauh dari rawa. Sehingga, jika turun hujan cukup tinggi, air akan meluap.

"Karena curah hujan cukup tinggi, halaman sekolah kami terendam air. Kami tidak bisa melakukan aktifitas upacara bendera, olahraga dan lainnya," terangnya.

Meski demikian, dia mengatakan, aktifitas belajar mengajar tetap berjalan lancar dan normal. 

"Kalau untuk kegiatan belajar mengajar terus berjalan. Karena air tidak masuk kedalam ruang kelas. Cuma kegiatan upacara bendera dan olahraga yang yang tidak bisa, karena seluruh halaman terendam air," imbuhnya. (endra)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved