Anak Krakatau Meletus

Alat Seismometer Anak Krakatau Belum Diperbaiki

Andi Suardi, Petugas Pos Pantau di Hargo Pancuran, mengaku sampai saat ini alat seismometer yang berada di GAK masih dalam keadaan rusak

Editor: muhammadazhim
zoom-inlihat foto Alat Seismometer Anak Krakatau Belum Diperbaiki
Tribun Lampung/Dedi Sutomo
Memantau aktivitas Gunung Anak Krakatau
TRIBUNLAMPUNG.co.id - Pos pantau Gunung Anak Krakatau (GAK) di Hargo Pancuran, Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan masih belum bisa memantau aktivitas anak krakatau yang berada di selat Sunda tersebut.

Andi Suardi, Petugas Pos Pantau di Hargo Pancuran, Sabtu (8/9/2012), mengaku sampai saat ini alat seismometer yang berada di GAK masih dalam keadaan rusak dan belum diperbaiki. "Hanya Pos Anyer yang tetap bisa memantau," ungkapnya.

Kendati demikian, Andi tetap memantau secara visual. Tapi hingga Sabtu siang kondisi pandang ke arah GAK tertutup kabut akibat penguapan air laut yang cukup tinggi.(dedi/tribunlampung)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved