Kacang Kenari Mampu Tingkatkan Kesuburan Pria

Asam lemak omega 3 dapat juga berkontribusi pada kualitas dan jumlah sperma.

Editor: Reny Fitriani
Sehatnews
Kacang kenari 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Kesuburan merupakan suatu hal yang sangat penting untuk seorang pria. Jika sudah berhubungan dengan keharmonisan keluarga, kesuburan merupakan salah satu faktor penentunya.

Banyak cara untuk meningkatkan kesuburan seorang pria mulai dari olahraga, terapi, konsumsi obat – obatan hingga konsumsi makanan tertentu, kacang kenari adalah salah satu dari makanan yang dapat dikonsumsi untuk meningkatkan kesuburan pria.

Banyak nutirsi tertentu yang diperkirakan dapat meningkatkan kesuburan pria. Stres oksidatif dapat merusak sperma, dan bergantung pada tingginya kapasitas antioksidan darah, karotenoid, vitamin C dan E mempengaruhi jumlah dari sperma dan motalitas.

Pria infertil diperlihatkan memiliki sirkulasi antioksidan – antioksidan di atas dibandingkan pria subur pada umumnya.

Jumlah yang memadai dari asam folat, kecukupan sayuran hijau juga dapat meningkatkan jumlah dan kesehatan sperma karena dapat mencegah kerusakan DNA pada sperma.

Di sisi lain, konsumi lemak jenuh berlebih, terutama keju, dihubungkan dapat menurunkan kualitas sperma.

Asam lemak omega 3 dapat juga berkontribusi pada kualitas dan jumlah sperma. Studi observatory sebelumnya menunjukan bahwa pengonsumsian asam omega 3 yang lebih tinggi dapat mempengaruhi secara baik bentuk sperma, dan dapat ditunjukan bahwa pria fertile memiliki asam lemak omega 3 lebih tinggi di dalam darah dibanding pria infertil.

Kekurangan dari asam lemak omega 3 telah menunjukan menimbulkan kemandulan pada tikus jantan, mempengaruhi secara besar jumlah sperma, bentuk sperma, maupun motilitas.

Pemberian kembali asam lemak omega 3 mengembalikan parameter - paramater tersebut menjadi normal.

Dari studi yang telah diadakan mengenai konsumi kacang kenari secara regular menunjukan bahwa kacang kenari memiliki kandungan ALA yang tinggi.

ALA adalah asam lemak omega 3 esensial yang merupakan unsur pendahulu dari DHA dan EPA.

Hal ini secara tidak langsung menunjukan bahwa kacang kenari mempengaruhi perkembangan sperma dengan baik.

Tidak hanya kandungan ALA saja, banyak kandungan anti inflamasi dan senyawa-senyawa menguntungkan yang dapat membantu manfaat kesehatan pada kacang kenari.

Kacang kenari mengandung asam fenolik, berbagai macam tannin, dan banyak lagi flavonoids.

Pada studi ini dilakukan tes dimana dibuat 2 grup yang 1 tidak mengkonsumsi sedikit pun kacang kenari dan yang 1 menambahkan 3 ons kacang kenari pada diet sehari – hari nya selama 12 minggu.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved