Universitas Lampung
BEM Fakultas Hukum UNILA Gelar Kompetisi Olahraga LawLympic 2019
BEM Fakultas Hukun Universitas Lampung (UNILA) Gelar Kompetisi Olahraga LawLympic 2019
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Bandar Lampung - Universitas Lampung Melalui BEM FH Unila menggelar kompetisi Basket dan Futsal dengan tema LAWLYMPIC 2019.
Kompetisi ini digelar pada tanggal 11 Maret sampai 12 Maret 2019 di Lampung Walk, Bandar Lampung, Lampung.
Sebanyak 46 tim dengan kategori SMA , SMK dan Umum Se- Provinsi Lampung mengikuti kompetisi Basket dan Futsal untuk memperebutkan hadiah berupa tropy dan uang tunai.
Tujuan diadakannya Kompetisi ini merupakan bagian dari Program Kerja DISPORA BEM FH UNILA tahun 2019 dan juga sebagai bentuk kepedulian BEM FH UNILA dibidang olahraga dengan memfasilitasi kegiatan perlombaan yang dapat diikuti oleh pelajar dan masyarakat umum.
“Selain bagian dari program kerja dan sebagai bentuk kepedulian BEM FH UNILA, LAWLYMPIC 2019 ini diharapkan juga menjadi ajang memperkenalkan Fakultas Hukum Universitas Lampung kepada para siswa dan masyarakat umum.” Ujar Gubernur BEM FH UNILA, Saptori, saat memberikan sambutan di acara pembukaan LAWLYMPIC 2019 di Lampung Walk.
Turut hadir pula Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FH UNILA, Sri Sulastusi, yang secara resmi membuka dan menutup kegiatan tersebut. Menurut wanita yang akrab dipanggil Ibu Tuti ini, kegiatan kompetisi olahraga merupakan hal yang sangat penting.
“ Di dalam kehidupan kita perlu ada suatu keseimbangan antara kesehatan jasmani dan rohani. Maka, Pendidikan jasmani yaitu olahraga dan pendidikan rohani berupa pendidikan karakter haruslah diselaraskan. Untuk itu saya mengapresiasi atas terselenggaranya Lawlympic 2019 ” Jelas Sri Sulastuti.
Pemenang kompetisi Lawlympic 2019 terdiri dari Basket Kategori SMA/SMK Juara I SMA 10 Bandar Lampung, Juara II SMA Alkautsar Bandar Lampung ,MVP Bagus Satrio, Basket Kategori Umum Juara I Cendana B, Juara II, Eri Aprilianto ,MVP Eri Apriliyanto
Sementara pada kompetisi Futsal Juara I Popi Futsal Juara II Rafaja FC Juara III Darmajaya Top Score Agung Darmajaya, (Rls/humas)
