Universitas Teknokrat Indonesia

Ketua DPRD Lampung Buka Teknokrat Entrepreneur Vaganza 2025, Ini Pesannya

Teknokrat Entrepreneur Vaganza dihelat Teknokrat di Gelanggang Mahasiswa Dr. HM. Nasrullah Yusuf, Jumat (31/10/2025).

Dokumentasi Universitas Teknokrat Indonesia
TEKNOKRAT ENTREPRENEUR - Ketua DPRD Lampung meninjau langsung gelaran Teknokrat Entrepreneur Vaganza di Gelanggang Mahasiswa Dr. HM. Nasrullah Yusuf, Jumat (31/10/2025). 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Bandar Lampung - Teknokrat Entrepreneur Vaganza dihelat Universitas Teknokrat Indonesia di Gelanggang Mahasiswa Dr. HM. Nasrullah Yusuf, Jumat (31/10/2025).

Ketua DPRD Provinsi Lampung Ahmad Giri Akbar membuka langsung kegiatan yang bakal berlangsung dua hari ini.

Giri mengapresiasi gelaran tersebut dan menilai ini adalah wujud kegiatan ekonomi yang sesungguhnya.

Di era digitalisasi, terusnya, banyak transaksi ekonomi dilakukan secara digital. Membuka banyak peluang yang luar biasa bagi wirausaha muda untuk memulai berbisnis.

Sayangnya, lanjut Giri Akbar, peluang yang banyak itu hanya dimanfaatkan mereka yang menguasai teknologi dan kelompok yang kuat.

Karena itu, dibutuhkan semangat pantang menyerah dan kemampuan beradaptasi dengan teknologi.

Ia mengajak mahasiswa Universitas Teknokrat membangun ekosistem yang kolaboratif menyongsong generasi emas 2045. 

“Teknokrat menjadi kampusnya interpreniurship yang sukses. Karena itu, kami yakin Teknokrat bisa mencetak pengusaha sukses,” ujar Giri dalam acara bertajuk Building of Entrepreneur Mentality in the Digitallization Era itu.

TEKNOKRAT ENTREPRENEUR - Teknokrat Entrepreneur Vaganza 5
TEKNOKRAT ENTREPRENEUR - Teknokrat Entrepreneur Vaganza digelar dua hari di Gelanggang Mahasiswa Dr. HM. Nasrullah Yusuf, terhitung hari ini, Jumat (31/10/2025).

Giri yang sudah beberapa kali menghadiri kegiatan di Universitas Teknokrat Indonesia ini, meyakini Teknokrat bisa melahirkan teknokrat-teknokrat muda, pengusaha muda untuk Lampung Maju menuju Indonesia Emas 2045.

"Dengan adanya inkubator bisnis di kampus yang dipimpin oleh Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA, merupakan wadah bagi mahasiswa yang ingin belajar berbisnis," lanjut dia.

Didampingi Wakil Rektor UTI Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM, Giri juga melihat langsung beberapa produk ekonomi dan teknologi hasil karya mahasiswa Universitas Teknokrat. 

Beragam kegiatan dan kompetisi turut meramaikan acara ini. Selain itu, acara ini juga dimeriahkan dengan kehadiran ratusan siswa SMA dan SMK.

Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM, berharap dengan kegiatan ini akan tumbuh jiwa enterpreneur di kalangan mahasiswa UTI.

Mahathir mengatakan, generasi muda Indonesia hendaknya tidak hanya menjadi pengguna atau konsumen tapi bisa menjadi pelaku ekonomi penggerak ekonomi di Indonesia.

Karena itu, untuk memulai usaha tidak harus menunggu selesai kuliah, tapi disaat peluang itu ada mulailah. Karena ke depan generasi muda yang kreatif dan inovatif yang bisa bersaing di era digital.

TEKNOKRAT ENTREPRENEUR - Teknokrat Entrepreneur5678
TEKNOKRAT ENTREPRENEUR - Teknokrat Entrepreneur Vaganza digelar dua hari di Gelanggang Mahasiswa Dr. HM. Nasrullah Yusuf, terhitung hari ini, Jumat (31/10/2025).
Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved