Ternyata Buku Nikah Kriss Hatta dan Hilda Vitria Terbukti Asli, Billy Syahputra Berkomentar Begini!
Saat ini hubungan asmara antara Billy Syahputra dan Hilda Vitria Khan telah kandas.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Saat ini hubungan asmara antara Billy Syahputra dan Hilda Vitria Khan telah kandas.
Billy Syahputra pun kini diketahui tengah menjalin hubungan asmara dengan Elvia Cerolline.
Saat dulu menjalin hubungan dengan Hilda Vitria, Billy Syahputra kerap disebut perebut istri orang.
Kasus ini pun berlanjut dengan dilaporkannya Kriss Hatta oleh Hilda Vitria karena memalsukan dokumen pernikahan.
Sebelumnya Kriss Hatta sempat menyampaikan bahwa pernikahnnya dengan Hilda Vitria dinyatakan sah oleh Pengadilan Agama Bekasi dan Pengadilan Tinggi Bandung, dan mempertanyakan mengapa buku nikah miliknya tersebut dilaporkan oleh Hilda atas dugaan pemalsuan.
"...di Pengadilan Agama Bekasi dan Pengadilan Tinggi Bandung sudah menyatakan pernikahan saya itu sah. Berarti, semuanya pun sebenarnya juga tidak jadi masalah. Cuma rupanya ini, saya pun juga nggak mengerti ya kenapa buku nikah saya selalu menjaid persoalan. Padahal tidak ada satu lembaga manapun yang menyatakan bahwa pernikahan saya ini atau buku (nikah) saya ini tidak berlaku atau tidak sah," ungkap Kriss Hatta kepada wartawan yang diunggah ke youtube VIDEO Grid ID pada Kamis (2/5/2019).
• Kriss Hatta Kencani Tante-tante, Hilda Vitria: Komunikasi Pakai HP Saya
Dilansir dari grid.id, dalam fakta persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Bekasi pada Senin (20/5/2019) lalu, KUA Jati Asih telah mengakui keaslian buku nikah Kriss Hatta dengan Hilda Vitria.
Billy pun memberikan komentar atas fakta persidangan ini.
"No comment yang itu," jawab Billy Syahputra kepada grid.id saat ditemui di Kapten Tendean, Jakarta Selatam, Selasa (21/5/2019).
Billy pun kembali menegaskan bahwa dirinya tidak ingin memberikan komentar atas fakta persidangan ini.
"No comment," pungkas Billy sambil masuk ke dalam mobil seperti yang dikutip dari grid.id.
• Mendekam di Penjara, Artis Kriss Hatta Larang Ibunya Besuk
Walau Sudah Kenalkan Elvia Cerolline Pada Orangtua, Billy Syahputra Belum Berencana untuk Menikah
Walau sudah kenalkan Elvia Cerolline pada orangtua, Billy Syahputra mengaku belum berencana untuk menikah.
Presenter Billy Syahputra mengaku belum berencana menikah dengan sang kekasih, Elvia Cerolline.
Mengutip dari Kompas.com, "Belum ada rencana. Belum ada kepikiran untuk hemm... apa ya, menikah."
