Tribun Metro

Terkait Penemuan Mayat Bayi di WC Supermarket, Polres Kota Metro Masih Terus Kumpulkan Bukti-bukti

Polres Kota Metro telah melakukan olah TKP dan mengumpulkan barang bukti terkait penemuan jenazah bayi di WC Supermarket.

Penulis: Indra Simanjuntak | Editor: Teguh Prasetyo
Tribunlampung.co.id/Indra
Penemuan Mayat Bayi di WC supermarket. 

Sementara Kepala Cleaning Service Supermarket, Agus, menerangkan, seluruh kamar mandi setiap hari dibersihkan.

Hal itu dilakukan sejak pagi.

Saat kamar mandi dibersihkan pada pagi hari, menurutnya, pihaknya tidak menemukan adanya bungkusan.

"Jadi tadi pagi kita bersihkan itu enggak ada apa-apa," katanya.

Ia pun mengaku kaget saat disebut ada bau di kamar mandi.

Lantaran, kamar mandi telah dibersihkan.

"Begitu kita terima laporan ya kaget. Kok ada bau."

Pihaknya lalu mengecek ke lokasi yang dilaporkan.

"Kita cek ada plastik, pas dibuka ternyata ada bayi tadi itu."

Forensik RSUDAM Tak Bisa Informasikan Hasil Visum Mayat Bayi di Sungai Gang Mawar Putih

Saat ditemukan, menurutnya, bayi dalam keadaan terbungkus.

Ketika diperiksa, bayi tersebut ternyata sudah tidak bernyawa.

"Sudah meninggal. Dibungkus begitu," imbuhnya.

Hingga saat ini, penemuan bayi telah ditangani Polres Metro.

Tim identifikasi telah melakukan pengecekan ke lokasi penemuan.

Dipastikan, bayi telah dalam keadaan meninggal dunia.

(Tribunlampung.co.id/Indra Simanjuntak)

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved