Curanmor di Bandar Lampung
Motornya Dicuri di Gereja, Roslinde Lapor Polisi
Dua motor hilang sekaligus di Gereja Katolik St Yohanes, Kedaton, Bandar Lampung, Senin (17/2/2020).
Penulis: Bayu Saputra | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribun Lampung/Bayu Saputra
Petugas Inafis Polresta Bandar Lampung melakukan olah TKP di Gereja Katolik St Yohanes, Kedaton, Bandar Lampung, Senin (17/2/2020).
Saat itu keduanya sedang melaksanakan ibadah misa.
Menurut Wuryanto, kejadian tersebut terekam kamera pengawas.
"Jadi tadi pagi berdasarkan rekaman CCTV, terlihat ada empat pelaku yang beraksi mengambil dua motor sekaligus," katanya.
Pelaku masuk sekitar pukul 06.15 WIB dan berhasil menggasak dua motor korban hanya dalam hitungan menit.
Kedua eksekutor mengenakan jaket merah dan hitam.
Sedangkan dua rekannya menunggu di atas motor sembari mengamati situasi sekitar. (Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra)
