Berita Nasional

Viral Wanita Temukan Dompet, Ternyata Pas Dibuka Brosur

Perempuan bernama Sylvia (22) menemukan brosur unik yang mirip dompet. Kisah itu ia unggah di akun TikTok @sylviaardiana, Sabtu (16/1/2021).

Penulis: Bambang Irawan | Editor: Noval Andriansyah
Kolase Tribunlampung.co.id
Seorang Wanita Temukan Dompet, Ternyata Pas Dibuka Brosur Mirip Dompet. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Perempuan bernama Sylvia (22) menemukan brosur unik yang mirip dompet.

Kisah itu ia unggah di akun TikTok @sylviaardiana, Sabtu (16/1/2021)

Video unggahan Sylvia tersebut telah ditonton sebanyak 2,4 juta kali.

Saat dihubungi, ia menyebut, brosur tersebut berisi produk dari sebuah toko brownies.

Warga Jakarta ini mengaku, awalnya terburu-buru mengambil brosur itu karena mengira dompet pada Selasa (12/1/2021).

Viral Muncul Tanda SOS di Pulau Laki Tempat Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ 182

Viral Aksi Tak Senonoh 3 Waria Berpenampilan Wanita di Tugu 0 Kilometer Bangka

"Dari jauh memang terkesan mirip dompet," ujarnya kepada Tribunnews.com, Senin (18/1/2021).

"Ternyata saat di dekati brosur. Dan isi brosurnya menu varian brownies," jelasnya.

Dirinya sengaja mengunggah pengalaman uniknya itu ke akun TikTok agar bisa menjadi kenangan.

"Jadi sengaja upload di TikTok buat kenangan kalau ada brosur unik kayak gitu," kata Sylvia.

Saksikan video berita selengkapnya di bawah ini

Menurutnya, anggota keluarganya yang lain sengaja menaruh brosur mirip dompet itu di garasi rumah.

Mereka diduga ingin memberi prank atau tipuan bagi orang yang menemukannya.

"Iya milik orang rumah. Kayaknya sengaja juga ditaruh disitu sama orang rumah."

"Supaya yang lagi lewat di situ menemukan dan dikira dompet."

"Jadi kayaknya orang rumah nge-prank juga," papar dia.

Mbak You Ramal Jokowi Akan Lengser 2021, CEO Cyber Indonesia Lapor Polisi

VIDEO VIRAL Aksi Kocak Sejumlah Pria Bawa Sembako saat Hadiri Pernikahan Temannya

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved