Berita Nasional
Terungkap Motif Tersembunyi Oknum Polisi Aipda Roni Bunuh 2 Gadis Kenalannya
Oknum anggota Polres Belawan, Sumatera Utara, Aipda Roni Syahputra tega membunuh dua gadis secara bersamaan
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID -- Oknum anggota Polres Belawan, Sumatera Utara, Aipda Roni Syahputra tega membunuh dua gadis secara bersamaan dengan motif sakit hati.
Adapun kedua gadis yang menjadi korban Aipda Roni Syahputra adalah Aprilia Cinta (13) dan Rizka Fitria (21). Mereka ditemukan tewas di tempat terpisah.
Kasubbid Penmas Polda Sumut, AKBP MP Nainggolan menyebutkan bahwa terdapat hubungan antara pelaku dengan korban Rizka Fitria yang bekerja sebagai Pekerja Harian Lepas di Polres Belawan.
"Sakit hati, hanya sakit hati karena si korban itu pegawai harian lepas di Polres Belawan bukan hubungan cinta, mungkin adalah masalahnya," bebernya kepada tribunmedan.com, Kamis (25/2/2021).
Baca juga: 2 Sahabat Tewas Dibunuh dan Mayatnya Dibuang di Jalinsum, Sempat Terekam CCTV Temui Teman
Baca juga: FAKTA Oknum Polisi Menembak Pegawai Kafe, 3 Orang Tewas di Tempat, 1 Anggota TNI
Ia membeberkan saat diperiksa pelaku menyebutkan motif membunuh karena sakit hati. "Waktu ditanya polisi dia jawab karena sakit hati, kan dia yang tahu," jelasnya.
Terkait apakah kedua korban diperkosa terlebih dahulu, Nainggolan tak menahu termasuk teknisnya. "Enggak tahu, teknisnya ke Serse," bebernya.
Jenazah Rizka Fitria pertama kali ditemukan supir truk pada Senin (22/2/2021) sekira pukul 01.30 WIB di Jalinsum Kecamatan Perbaungan, Serdangbedagai dengan mengenakan kemeja hitam.
Sementara Jenazah Aprilia Cinta ditemukan di Kelurahan Pulo Brayan Kota, Medan Barat pada Senin (22/2/2021) pagi dengan pakaian loreng-loreng cokelat.
"Dan syukur kita sudah amankan, beliau memang seorang oknum anggota polisi," tambah Nainggolan.
Nainggolan menyebutkan bahwa oknum polisi tersebut bertugas di Polres Belawan berpangkat Aipda.