Berita Basket NBA

Bintang NBA LeBron James Berharap Tutup Karier di LA Lakers

Sosok pemain bintang LA Lakers, LeBron James yang dikabarkan akan pensiun dari dunia basket NBA berharap

VALERIE MACON / AFP
Ilustrasi. LeBron James, bintang NBA yang merambah dunia Film ini dikabarkan tak lama lagia akan pensiun dari dunia basket NBA, ia ingin menutup karir di dunia basket bersama LA Lakers. 

Diketahui, Bintang LA Lakers tersebut akan menunjukkan skill aktingnya di sekuel Space Jam: A New Legacy.

LeBron James pun mengaku sangat gugup bermain bersama Bugs Bunny dan anggota Looney Tunes.

Hampir 25 tahun setelah Space Jam tayang perdana di bioskop, kini sekuel live action tersebut telah hadir mengobati rasa rindu penggemar.

"Saya sangat gugup bermain di film ini. Tapi sejak awal saya berkomitmen untuk mempertaruhkan segalanya buat Tunes, perasaan bahkan kegilaan saya," kata James dilansir Indian Express.

"Saya gembira dengan hasil akhir film ini,” tambahnya.

Di Space Jam (1996), Michael Jordan menjadi pebasket kondang yang diboyong untuk beraksi.

Kini, James adalah aktor yang melanjutkan peran Jordan, berharap seniornya itu akan bangga dengan aktingnya.

"Saya harap bisa membuat Michael bangga. Dia adalah orang yang saya hormati, dan mudah-mudahan ini menjadi cara lain untuk menghormatinya," ujar James.

Film bergenre komedi olahraga yang disutradarai Malcolm D Lee ini, bercerita tentang petualangan James bersama Bugs Bunny dan anggota Looney Tunes untuk menyelamatkan putranya Dom (Cedric Joe) dengan memenangkan permainan basket.

Selain LeBron James, film Space Jam: A New Legacy ini juga melibatkan banyak aktor bintang lainnya.

Ada Jeff Bergman yang mengisi suara Bugs Bunny, Zendaya pengisi suara Lola Bunny, dan Don Cheadle yang berperan sebagai penjahat Al G Rhythm.

Selain itu, musuisi John Legend dan G-Eazy juga mengisi trek untuk film tersebut.

Demikian berita dari LeBron James yang dikabarkan tak lama lagia akan pensiun dari dunia basket NBA.  ( Tribunlampung.co.id / Hurri Agusto )

Baca berita Basket NBA lainnya

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved