Kesehatan
Halo Dokter, Apa Itu Influenza
Meski merupakan penyakit umum, rupanya influenza termasuk penyakit mematikan pada tahun 2017-2018. Lalu apa itu influenza?
Penulis: Virginia Swastika | Editor: Dedi Sutomo
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Saat pergantian musim, penyakit flu atau influenza seringkali menyerang tubuh. Lalu apa itu influenza?
Dilansir dari Healthline, influenza adalah infeksi yang menyerang hidung, tenggorokan, dan paru-paru.
Umumnya penyakit ini disebabkan karena serangan virus influenza dan mudah ditularkan.
Kondisi ini pun bisa datang secara mendadak bahkan bisa berlangsung dalam waktu cukup lama, seperti sekitar 7-10 hari.
Di negara yang memiliki iklim sedang, influenza terjadi musiman, khususnya pada musim penghujan atau dingin.
Sedangkan untuk negera dengan iklim tropis, penyakit yang menyerang saluran pernapasan ini dapat terjadi sepanjang tahun/
Baca juga: Halo Dokter, Apa Itu Sinusitis dan Siapa yang Rentan Terserang?
Sebagai suatu penyakit umum, influenza ini tak pandang bulu.
Artinya, masalah kesehatan ini bisa menyerang siapa saja.
Tak peduli orangtua, remaja, atau bahkan balita pun bisa terserang.
Bahkan faktanya, influenza termasuk sebagai penyakit mematikan pada tahun 2017-2018.
Flu menyebar dengan mudah. Dalam beberapa kondisi, flu dapat menginfeksi sekelompok besar orang dalam waktu yang sangat singkat.
Umumnya, flu atau influenza menyerang melalui tetesan udara kecil dari batuk atau bersin.
Gejala influenza
Ciri-ciri atau gejala dari influenza atau flu biasanya datang dan pergi.
Medline Plus dalam Kompas.com menyebutkan gejala influenza bisa dikenal pertama kali dengan merasakan demam setinggi 39-41 derajat Celcius.
Baca juga: Halo Dokter, Apa Itu Komedo dan Bagaimana Proses Munculnya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/halo-dokter-apa-itu-influenza.jpg)