Bandar Lampung
Meneg BUMN Bersama Pemprov Lampung Diskusikan Pemindahan Distribusi Bahan Pokok ke Pelabuhan Panjang
Meneg BUMN) bersama Pemprov Lampung akan mendiskusikan secara matang tentang pemindahan angkutan bahan pokok dari Pelabuhan Bakauheni ke Panjang.
Penulis: Bayu Saputra | Editor: Teguh Prasetyo
Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung - Menteri Negera Badan Usaha Milik Negara ( BUMN ) bersama Pemprov Lampung akan mendiskusikan secara matang tentang pemindahan angkutan bahan pokok dari Pelabuhan Bakauheni ke Pelabuhan Panjang menuju Pulau Jawa.
Hal tersebut disampaikan Meneg BUMN Erick Thohir didampingi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi disela-sela pemantauan Operasi Pasar Murah di pelataran parkir PTPN VII, Selasa (10/5/2022).Ia mengatakan,
Ia mengataka, pemindahan tersebut masih jadi diskusi antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat.
"Karena dilihat dari data saat mudik itu tercampur antara kendaraan pribadi dengan logistik serta pengangkutan barang lainnya," kata Menteri Erick.
Sementara Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengatakan, dirinya sudah menjalankan dengan baik apa yang diinginkan pemerintah pusat terkait pengaturan arus kendaraan dipelabuhan.
"Apalagi ini berkat kerjasama dengan Pelindo dan ASDP," kata Arinal.
ia juga mengatakan, sampai dengan sore kemarin tidak ada kemacetan dan ini luar biasa serta tidak mudah dalam menjalankan pengaturan mudik Lebaran 1443 hijrah ini.
"Karena 25 juta orang yang lalu lalang ke Lampung Lebaran kemarin," pungkasnya.
(Tribunlampung.co.id Bayu Saputra)
