Berita Lampung
Warga Bandar Lampung Diimbau Waspada Gigitan Hewan Penular Rabies
Plt Kadiskes Pemkot Bandar Lampung Desti Mega Putri mengatakan, gigitan hewan penular rabies ini janganlah disepelekan.
Penulis: Riana Mita Ristanti | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung - Warga Bandar Lampung diimbau untuk mewaspadai gigitan hewan yang dapat menularkan rabies.
Imbauan itu disampaikan Dinas Kesehatan Pemkot Bandar Lampung menyusul kasus seorang anak perempuan di Buleleng, Bali yang meninggal akibat digigit anjing karena terinfeksi rabies.
Mencegah hal serupa, Dinas Kesehatan Pemkot Bandar Lampung mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap hewan yang dapat menularkan rabies.
Plt Kadiskes Pemkot Bandar Lampung Desti Mega Putri mengatakan, gigitan hewan penular rabies ini janganlah disepelekan.
"Terutama biasanya itu sepeti anjing, kucing, monyet ya," kata Desti, Kamis (22/6/2023).
Masyarakat yang terkena gigitan hewan penular rabies diimbau untuk segera memeriksakan diri ke faskes terdekat.
Desti mengungkapkan, penanganan rabies ini dilakukan oleh dua dinas terkait.
"Rabies ini kan ada dua (penanganannya). Kalau binatangnya ada di dinas pertanian. Kalau manusianya ada di dinas kesehatan," ungkapnya.
"Kami siapkan vaksin antirabies. Kalau nanti masyarakat merasa ada yang digigit hewan penular rabies, silakan datang ke faskes terdekat. Nanti kita akan berikan penanganan sesuai SOP," ucapnya.
Sejauh ini stok vaksin rabies yang diperuntukkan manusia aman.
Tetapi ia tidak menyebutkan jumlahnya.
"Stok aman," pungkasnya.
Sementara, Pemkot Bandar Lampung akan melakukan suntik rabies pada hewan peliharaan secara massal.
Suntik rabies pada hewan peliharaan secara massal ini akan di lakukan di tiap-tiap kecamatan di Bandar Lampung.
Hal itu dilakukan Pemkot Bandar Lampung untuk mencegah rabies pada hewan peliharaan masyarakat.
Kondisi Rumah Kakek 83 Tahun Usai Gempa Guncang Tanggamus Lampung |
![]() |
---|
Reaksi Kakek 95 Tahun di Lampung Usai Bergumul dengan Begal |
![]() |
---|
Cerita Siswa Korban Keracunan MBG di Lampung Timur, Sosis Berlendir dan Kepala Pusing |
![]() |
---|
Bank Indonesia Luncurkan QRIS Tap di Lampung |
![]() |
---|
Aksi Curanmor Dipergoki, Pencuri di Bandar Lampung Lepaskan Enam Tembakan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.