Polda Lampung
Polres Way Kanan Polda Lampung Gelar Pemakaman Personel secara Kedinasan di Banjit
Polres Way Kanan, Polda Lampung, menggelar upacara pemakaman personel secara dinas polri di Banjit.
Penulis: sulis setia markhamah | Editor: Endra Zulkarnain
Tribunlampung.co.id, Way Kanan - Polres Way Kanan, Polda Lampung, menggelar upacara pemakaman personel secara dinas polri di Banjit.
Kapolres Way Kanan, Polda Lampung, memimpin langsung upacara pemakaman almarhum AKP I Dewa Gede Anom, Kasipropam Polres Way Kanan, Jumat (30/06/2023).
Kapolres Way Kanan mengucapkan turut berduka cita atas Wafatnya AKP I Dewa Gede Anom.
"Semoga almarhum diampuni segala kesalahan serta diterima segala amal ibadahnya oleh Tuhan dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan iman lahir dan batin," ucap kapolres.
Acara pemakaman secara kedinasan berlangsung sekira pukul 13.30 WIB di Kampung Bali Sadar Utara, Kecamatan Banjit, Way Kanan.
Baca juga: Kapolres Metro Polda Lampung Beri SIM Gratis Perwakilan Satkamling Merah Putih Yosorejo
Baca juga: Kapolda Lampung: Penangkapan Oknum Polisi Lampung Selatan Pengembangan Kasus Narkoba
Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna sebagai inspektur upacara dengan dihadiri PJU Polres Way Kanan, kapolsek Jajaran, personel Polres Way Kanan dan Bhayangkari.
Kegiatan diawali upacara lemberangkatan jenazah di kediaman almarhum dengan penyerahan jenazah oleh pihak keluarga kepada Irup dan dilanjutkan Upacara Pemakaman secara dinas Polri di Kampung Bali Sadar Utara.
(Tribunlampung.co.id)
| Polda Lampung Imbau Waspada Perdagangan Satwa Liar Paska Penyelundupan 6 Elang |
|
|---|
| Ditbinmas Polda Lampung Bina dan Tingkatkan Kemampuan Saka Bhayangkara |
|
|---|
| Polda Lampung Kumpulkan 1.072 Kantong Darah Peringati HUT KE-74 Humas Polri |
|
|---|
| Kapolda Lampung Kunker di Polres Tubaba, Tekankan Kehadiran Polri di Tengah Masyarakat |
|
|---|
| Kapolri Ajak Bersinergi Jaga Kamtibmas Saat Hadiri Apel Ojol Kamtibmas |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.