Berita Terkini Artis
Dian Nitami Merasa Makin Cantik Usai Operasi Face Lift di Korea Selatan
Istri Anjasmara, Dian Nitami pamer wajah baru usai lakukan face lift di Korea Selatan.
Penulis: Putri Salamah | Editor: Kiki Novilia
Istri Anjasmara tersebut akan melakukan oplas di Korea Selatan.
Hal tersebut diumumkan oleh Dian Nitami di akun Instagramnya @bu_deedee pada Rabu (03/07/2024).
Dalam unggahannya itu, Dian Nitami mengunggah beberapa foto.
Dian tampak mendatangi sebuah agen konsultan operasi plastik.
Di situ, Dian berkonsultasi mengenai operasi plastik yang akan ia lakukan di Korea.
Terlihat, wajah Dian sampai digambari terutama di bagian bawah mata, pipi hingga rahang.
Rupanya, Dian akan menjalani prosedur Face Lifting.
Dian mengaku sudah merencanakan oplas sejak usianya menginjak 40-an.
Namun, Dian sering maju mundur lantaran merasa takut.
"Akhirnya saya memutuskan untuk melakukan prosedur yang ada di daftar keinginan saya, operasi Face Lifting."
"Mikirnya sudah sejak masuk usia 40 an.. maju mundur (karena kan saya takut banget sama rumah sakit), research dan banyak tanya sana sini," ujarnya.
Kini, usai melakukan banyak riset, Dian akhirnya mantap operasi wajah.
Dian sendiri menjelaskan soal face lifting yang akan ia jalani.
Ia menyebut prosedur itu bukan untuk mengubah wajah melainkan untuk menghilangkan kerutan dan mengencangkan kulit.
"Akhirnya sekarang di usia 53 tahun, saya memutuskan buat berani."
| El Rumi Pilih Diskusi Pernikahan ke Maia Estianty Ketimbang Ahmad Dhani |
|
|---|
| El Rumi Sembunyikan Tanggal Pernikahan dari Ahmad Dhani, 'Takut Bocor Duluan' |
|
|---|
| Istri Onadio Leonardo Tak Henti Doakan Sang Suami yang Terjerat Narkoba |
|
|---|
| Polisi Tangkap Pemasok Narkoba Onadio Leonardo |
|
|---|
| Denny Sumargo Ungkap Sosok Sebenarnya Onadio Leonardo yang Tersandung Kasus Narkoba |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Dian-Nitami-Dipuji-Makin-Cantik-Usai-Lakukan-Face-Lift-di-Korsel.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.