Pilkada Mesuji

DPS Pilkada Mesuji Lampung Ditetapkan 170.443 Pemilih

Penetapan DPS Pilkada Kabupaten Mesuji Provinsi Lampung itu pada 10 Agustus 2024 di Balai Desa Berasan Makmur, Kecamatan Tanjung Raya.

|
Penulis: M Rangga Yusuf | Editor: Robertus Didik Budiawan Cahyono
dok.KPU Mesuji
Rapat Pleno rekapitulasi penetapan DPS Pilkada Mesuji Lampung di Balai Desa Berasan Makmur beberapa waktu lalu. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Mesuji - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mesuji telah menetapkan Daftar Pemilih Sementara ( DPS) sebanyak 170.443 pemilih pada Pilkada 2024.

Penetapan DPS Pilkada Kabupaten Mesuji Provinsi Lampung itu pada 10 Agustus 2024 di Balai Desa Berasan Makmur, Kecamatan Tanjung Raya.

Hal tersebut dibenarkan oleh Ketua KPU Kabupaten Mesuji Aliyasir saat dikonfirmasi, Senin (12/8/2024).

"DPS telah kami tetapkan dan jumlahnya saat ini mencapai 170.443 pemilih," ujarnya.

Acing sapaan akrabnya menyebut jika ratusan ribu pemilih yang masuk dalam DPS tersebar di 105 Desa yang ada di 7 Kecamatan dengan jumlah TPS 346.

Kemudian ungkap Acing, mengenai rinciannya dapat dilihat sebagai berikut.

Untuk di Kecamatan Mesuji terdapat 17.238 pemilih yang masuk dalam DPS.

Lalu di Kecamatan Mesuji Timur ada 27.461 pemilih dan Kecamatan Rawajitu Utara 19.032 pemilih.

Berikutnya Kecamatan Way Serdang 35.185 pemilih, Kecamatan Simpang pematang 23.169 pemilih, Kecamatan Panca Jaya 14.481 dan Kecamatan Tanjung Raya ada 33.877 pemilih.

Dijelaskannya jika penetapan DPS itu didapat dari hasil kerja dari Petugas Pemutakhiran data Pemilih (Pantarlih) yang telah melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit).

"Jadi hasil dari coklit tersebut direkap secara berjenjang yang dimulai dari tingkat desa, kecamatan, sampai ditingkat kabupaten maka keluar data DPS nya," uraiannya.

Ia pun beranggapan jika DPS yang telah ditetapkan mempunyai peran penting dalam penyelenggaraan Pilkada yang akan berlangsung nantinya.

Sebab, ungkapnya DPS memiliki peran penting dalam memastikan masyarakat di Kabupaten Mesuji memiliki hak pilih dalam pilkada serentak 2024.

(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID /M Rangga Yusuf)

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved