Doodle Exclusive Hadir di Mombee Medan 2024! Jangan Lewatkan Promo Menariknya!
Doodle Exclusive siap menyapa Moms dan Paps di Mombee Medan 2024 dengan berbagai promo dan penawaran menarik.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Halo Moms dan Paps di Medan dan sekitarnya, ada kabar gembira dari Doodle! Doodle Exclusive Baby Care akan hadir di Mombee Medan 2024!
Event expo perawatan ibu dan bayi terbesar di Sumatera ini akan kembali hadir di tahun 2024. Penasaran dengan produk-produk dari Doodle yang akan tersedia di Mombee Medan 2024? Yuk, simak artikel ini untuk mengetahui lebih lanjut!
Apa itu Mombee?
Pernahkah Moms dan Paps mendengar tentang event Mombee sebelumnya? Sebagai informasi, Mombee adalah sebuah expo produk ibu dan anak yang pertama kali diadakan pada tahun 2016.
Event ini memiliki tujuan untuk menciptakan lingkungan yang mendukung ibu dan keluarga dengan menyediakan akses ke produk-produk terbaru, nasihat dari para ahli, serta sumber daya komunitas yang mendukung kesejahteraan dan perkembangan ibu dan anak.
Di event Mombee mendatang, berbagai produk inovatif dari sejumlah merek akan ditampilkan, mulai dari pakaian bayi, popok, mainan edukatif, hingga peralatan mandi dan produk kesehatan untuk bayi serta ibu hamil.
Selain itu, Mombee juga akan menghadirkan sesi edukasi seperti seminar dan diskusi bersama para ahli kesehatan anak, pakar parenting, serta tokoh-tokoh lainnya dari narasumber yang terpercaya. Tentunya, Moms bisa berbelanja sekaligus mendapatkan banyak ilmu tentang dunia ibu dan anak di acara Mombee ini.
Doodle Hadir di Mombee Medan 2024
Event terbesar di Sumatera ini akan digelar di Medan dan akan menjadi penyelenggaraan ke-8 sejak pertama kali diadakan pada tahun 2016. Mombee tahun ini akan berlangsung di Tiara Convention Center, Medan, dari tanggal 3 hingga 6 Oktober 2024, mulai pukul 10.00 hingga 21.00 WIB.
Di tahun ini, Mombee akan menampilkan lebih dari 150 Top Brands yang menawarkan produk perawatan bayi, anak-anak, dan ibu hamil, termasuk Doodle Exclusive Baby Care! Doodle siap menyapa Moms dan Paps di expo baby care terbesar di Sumatera ini. Jangan lewatkan berbagai promo menarik, flash sale, serta kejutan lainnya di booth Doodle nomor 02!
Produk Doodle di Mombee Medan 2024
Apa saja produk yang akan Doodle hadirkan di Mombee 2024? Berikut selengkapnya.
1. Doodle Exclusive Telon Oil
Minyak telon plus dari Doodle Exclusive Baby Care ini memiliki formula unik dengan sweet green tea essential oil yang berbeda dari telon lainnya. Karena wanginya yang segar dan lembut, sering kali dijadikan pengganti cologne oleh para Mom!
Memberikan kehangatan yang pas, Minyak Telon Doodle juga membantu meredakan gejala masuk angin seperti perut kembung dan melindungi bayi dari gigitan serangga dan nyamuk berbahaya lainnya. Minyak Telon Doodle tersedia dalam kemasan 100ml, 60ml, dan travel size roll on 10ml.
2. Doodle Baby Lotion
Doodle juga akan menghadirkan Doodle Baby Lotion di Mombee 2024 ini, Moms. Lotion bayi satu ini mengandung Sunflower Oil, Almond Oil, Shea Butter, dan Vitamin E, yang cepat meresap tanpa rasa berminyak.
Dengan bahan-bahan alami dan tanpa bahan kimia keras, tentu aman untuk kulit bayi yang sensitif. Doodle Baby Lotion membantu melembapkan dan mengatasi kulit kering pada bayi. Tersedia dalam kemasan 60 gram dan 200 gram, Doodle Baby Lotion cocok untuk bayi baru lahir.
3. Doodle Baby Gentle Wash
Sabun yang diformulasikan dengan milk extract, non-SLS, dan minim busa, menjadikan Doodle Baby Gentle Wash pilihan terbaik untuk sabun si kecil. Moms bisa menggunakan sabun ini dengan atau tanpa bilas sehingga sangat praktis untuk digunakan ketika bepergian, saat bayi sakit, atau usia newborn.
Selain membersihkan, Doodle Baby Gentle Wash juga menjaga kelembapan kulit si kecil. Moms bisa membeli Doodle Baby Gentle Wash di Mombee 2024 dengan kemasan 60gr dan 200gr.
4. Doodle Baby Laundry Detergent
Doodle juga akan menghadirkan Doodle Baby Laundry Detergent di Mombee 2024 mendatang, Moms! Deterjen ini diformulasikan khusus untuk pakaian bayi. Dengan bahan-bahan alami, tentu aman untuk kulit bayi yang sensitif dan mengurangi risiko iritasi.
Doodle Baby Laundry Detergent mampu membersihkan tanpa meninggalkan residu atau anti redeposition. Selain itu, deterjen ini anti jamur dan anti bakteri Moms, sangat cocok untuk mencuci pakaian si kecil. Tersedia dalam ukuran 60 ml, dilengkapi dengan tutup sebagai penakar ukuran.
Nah, itulah produk-produk Doodle yang akan hadir di event Mombee 2024 mendatang. Jangan lewatkan kesempatan untuk bertemu Doodle Exclusive Baby Care di Mombee Medan 2024 di booth nomor 02!
Nikmati berbagai promo menarik dan diskon hingga 25 persen! Moms dan Paps juga tak perlu khawatir, sebab Moms dan Paps bisa mengunjungi acara ini secara gratis tanpa dipungut biaya apapun!
| Anggota DPRD Lampung Minta Orang Tua Awasi Anak dari Bahaya Judi Online |
|
|---|
| Menyayat Hati, Buruh di Lamsel Temukan Tas Bau Busuk dan Ada Belatung |
|
|---|
| Jasad Bayi Membusuk di Kebun PTPN VII Lamsel, Polisi Cari Orang Tua Bayi |
|
|---|
| Sejoli Tega Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelap, Mulut Dilakban Agar Tak Menangis |
|
|---|
| Pengakuan Mengejutkan Pasangan Kekasih Pembuang Bayi, Malu Punya Anak Sebelum Nikah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/doodle-mombee-medan-2024.jpg)