Berita Lampung

Lokasi Tes SKD CPNS Pemkab Tulangbawang Dijadwalkan di UIN Lampung

Pelaksanaan SKD bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun anggaran 2024 di Pemerintah Kabupaten Tulangbawang telah diumumkan.

Penulis: M Rangga Yusuf | Editor: taryono
(Tribunlampung.co.id /M Rangga Yusuf)
screenshot pengumuman jadwal dan lokasi tes SKD. 

Tribunlampung.co.id, Tulangbawang - Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun anggaran 2024 di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulangbawang telah diumumkan.

Adapun jadwal dan lokasi pelaksanaan SKD CPNS Pemkab Tulangbawang akan dilakukan di GSG Ahmad Hanafiah UIN Lampung pada Selasa, 29 Oktober 2024.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Dinas Kominfo Tulangbawang HI Nanan Wisnaga saat dikonfirmasi pada Jumat (18/10/2024).

"Untuk jadwal dan lokasinya sudah kami umumkan di website BKPP Tulangbawang," ujarnya.

Nanan menyebut informasi itu telah tercantum dalam Pengumuman Nomor : B/800.1.13/ 1184 /V.4./TB/X/2024 tentang Jadwal dan Tata Tertib Pelaksanaan SKD pada Seleksi Pengadaan CPNS di Lingkungan Pemkab Tulangbawang Tahun Anggaran 2024.

Dijelaskan Nanan bagi peserta yang memilik untuk ujian di Provinsi Lampung maka akan dilakukan di GSG Ahmad Hanafiah UIN Lampung yang dijadwalkan pada 29 Oktober 2024.

Sedangkan bagi pelamar yang memilih lokasi di luar Provinsi Lampung akan dilaksanakan di Kantor BKN Pusat, Kantor Regional BKN, UPT BKN dan lokasi lainnya yang difasilitasi BKN

Mengenai jadwalnya akan dilaksanakan pada Minggu, 20 Oktober 2024 sampai 13 November 2024.

Ditambahkan Nanan bagi pelamar tersebut nantinya wajib mengikuti SKD dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT) pada waktu pelaksanaan.

Kemudian peserta SKD wajib hadir dan mengikuti ujian sesuai dengan jadwal dan lokasi yang telah ditentukan.

"Peserta SKD juga tidak diperkenankan mengubah jadwal dan lokasi yang telah ditentukan," imbuhnya.

(Tribunlampung.co.id /M Rangga Yusuf)

 

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved