Berita Lampung
1.580 Hewan Peliharaan di Lampung Sudah Divaksin Rabies
Sebanyak 1.580 hewan peliharaan di Lampung sudah mendapat pelayanan vaksin rabies hingga triwulan III tahun 2024.
Penulis: Bobby Zoel Saputra | Editor: Reny Fitriani
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Bandar Lampung - Sebanyak 1.580 hewan peliharaan di Lampung telah mendapat pelayanan vaksin rabies hingga triwulan III tahun 2024.
Pelayanan vaksin rabies itu diberikan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Pemprov Lampung melalui UPTD Balai Pelayanan Keswan, Kesmavet, dan Lab Pakan.
Kepala UPTD Balai Pelayanan Keswan, Kesmavet, dan Lab Pakan, Christin Septriansyah mengatakan, pihaknya gencar melakukan vaksin rabies pada hewan peliharaan di Lampung.
“Hingga triwulan III di tahun 2024 ini, setidaknya kita sudah memvaksinasi rabies sebanyak 1.580 hewan,” ujarnya, Kamis (14/11/2024).
Christin menjelaskan, pihaknya rutin melakukan vaksin rabies agar hewan di Lampung bisa terhindar dari penyakit rabies.
Berbagai upaya terus dilakukan pihaknya mulai dari sosialisasi hingga turun ke lapangan guna merealisasikan vaksin tersebut.
“Salah satunya pada kegiatan World Rabies Day (WRD) lalu. Waktu acara ada sekitar 600 peserta yang datang,” tuturnya.
“Dari jumlah peserta tersebut, setidaknya ada sebanyak 580 hewan yang kita vaksin. Antusias mereka bagus,” sambungnya.
Soal ketersediaan vaksin, Ia menyebut, saat ini pihaknya masih memiliki stok vaksin rabies sebanyak 700 dosis.
“Kalau untuk stok sampai dengan saat ini kita masih punya 700 dosis vaksin rabies. Bisa untuk 700 ekor, satu dosis satu vial,” sebutnya.
“Kemudian kita lihat ke depan apakah kita akan ada lagi pengadaannya. Kita lihat pengadaan pada Maret 2025 ada berapa,” tandasnya.
(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID/Bobby Zoel Saputra)
| Pemkab Lampung Utara Janji Kawal Pergub Harga Acuan Singkong |
|
|---|
| Polres Lampung Timur Gelar Apel Tanggap Bencana Hidrometeorologi |
|
|---|
| Polresta Bandar Lampung Apel Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Cuaca Ekstrem |
|
|---|
| Bupati Parosil Dorong Hilirisasi Kopi, Dorong Hadirnya Pabrik Kopi di Lampung Barat |
|
|---|
| Produksi Padi Lampung Tahun Ini Diprediksi Naik 14,65 Persen |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.