Berita Terkini Nasional
Tangisan Sambut Kedatangan Bilqis di Makassar, Anak Korban Penculikan Ditemukan di Jambi
Bocah empat tahun korban penculikan di Makassar, Sulawesi Selatan tersebut ditemukan di Provinsi Jambi, Pulau Sumatera.
Ringkasan Berita:
- Tangisan haru memecah keramaian orang yang berkerumum menyambut kedatangan Bilqis di Mapolrestabes Makassar.
- Bilqis bocah korban penculikan kembali ke pelukan keluarga dan tiba di Makassar pada Minggu (9/11/2025).
- Bocah Makassar tersebut ditemukan di Jambi pada Sabtu (8/11/2025) setelah hilang diduga diculik di Makassar pada Senin (3/11/2025).
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Makassar - Suara tangisan haru memecah keramaian orang yang berkerumun menyambut kedatangan Bilqis di Mapolrestabes Makassar, Mingu (9/11/2025) siang.
Bocah empat tahun korban penculikan di Makassar, Sulawesi Selatan tersebut ditemukan di Provinsi Jambi, Pulau Sumatera.
Bilqis ditemukan berkat kerja keras Polri dalam melakukan pencarian anak yang hilang sejak Senin (3/11/2025).
Hilangnya Bilqis diduga karena diculik saat anak tersebut bermain di Taman Pakui Sayang, Jl AP Pettarani, Makassar.
Setelah kurang lebih lima hari hilang, Bilqis akhirnya ditemukan sudah berada di Jambi pada Sabtu (8/11/2025).
Ditemukannya Bilqis menjadi kabar yang menggembirakan bagi orang tua yang selama beberapa hari ini pilu lantaran hilangnya sang anak.
Orang tua, kerabat dan keluarga tidak sabar ingin bertemu dengan Bilqis karena ingin mengetahui keadaannya terkini.
Pantauan Tribun-Timur.com, Mapolrestabes Makassar menjadi tempat pertemuan yang haru saat Bilqis tiba dengan naik mobil Mitsubishi Xpander, Minggu pukul 14.15 Wita.
Bilqis tiba di Makassar setelah perjalanan penerbangan dari Jambi dan transit di Surabaya.
Tangisan pecah saat balita ini diturunkan dari kendaraan operasional. Orang tua Bilqis langsung menyambut kedatangan putrinya.
Sejumlah personel kepolisian memperketat pengamanan di sekitar pintu masuk Mapolrestabes.
Warga yang mengetahui kedatangan Bilqis turut memadati akses depan kantor polisi.
Ayah Bilqis, Dwi Nurmas (34) menyampaikan terima kasih kepada Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana.
“Terima kasih banyak bapak kapolrestabes,” katanya.
Keluarga sebelumnya menerima kabar penemuan Bilqis pada Sabtu (8/11/2025) malam.
Informasi itu langsung menyebar dan mengundang perhatian warga sekitar rumahnya di Jl Pelita 2, Lorong 3, Rappocini.
Tante Bilqis, Ida, mengatakan keluarga sempat melakukan video call dengan polisi yang mengamankan Bilqis.
“Alhamdulillah sehat. Jam satu malam itu kami sempat video call sama pihak polisi, diperlihatkan Bilqis,” ujarnya.
Polisi masih mendalami dugaan keterlibatan pelaku dalam jaringan penculikan dan perdagangan anak.
Proses pemeriksaan akan dilakukan lebih lanjut di Makassar.
Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana, mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan pengecekan kondisi kesehatan Bilqis sebelum diserahkan kepada keluarga.
“Sementara cek kesehatan dulu ya. Setelah itu kita serahkan,” singkatnya.
Kabar Haru Bagi Keluarga di Makassar
Suasana haru menyelimuti rumah keluarga Bilqis di Jl Pelita 2, Makassar, Minggu (9/11/2025) siang.
Kabar ditemukannya bocah tiga tahun itu langsung membuat warga sekitar berdatangan. Tante Bilqis, Ida, menceritakan detik-detik kabar itu masuk ke keluarga.
Informasi resmi dari kepolisian diterima sekitar pukul 21.00 Wita, Sabtu (8/11/2025). “Kami di chat sama pihak kepolisian bahwa adek Bilqis sudah didapat,” ungkap Ida.
Tak lama, kabar menyebar ke tetangga. Lorong menuju rumah keluarga Bilqis mendadak ramai.
Ida menyebut keluarga sempat melakukan video call dengan polisi yang mengamankan Bilqis. “Bilqis dalam kondisi sehat. Langsungji video call sekitar jam satu malam. Alhamdulillah langsung dilihat Bilqis,” katanya dikutip dari Tribun-Timur.com.
Terkait isu penculikan untuk sindikat perdagangan anak, Ida mengakui ada informasi semacam itu. Namun belum bisa menyimpulkan kebenarannya.
Ia juga mendengar kabar Bilqis hendak diadopsi ke luar negeri, tetapi tidak mengetahui negara yang dimaksud.
Saat ini Bilqis dalam perjalanan menuju Makassar setelah ditemukan di Jambi.
Ia dipulangkan menggunakan pesawat dengan transit Surabaya, didampingi pihak kepolisian.
Orang tua Bilqis sejak pagi sudah berada di Polrestabes Makassar menunggu kedatangan putrinya.
Kabar penemuan Bilqis membuat warga larut dalam kelegaan dan syukur. Jalan kecil Pelita 2 sempat padat oleh warga yang datang memastikan kabar tersebut.
Penyelamatan Dramatis di Jambi
Tim Reserse Makassar dan Merangin, Jambi, Sabtu (8/11/2025) malam, menemukan Bilqis di Kecamatan Tabir Selatan, Kabupaten Merangin, sekitar 528 km dari Kota Jambi.
Murid TK PAUD ini ditemukan sekitar 2.611 km dari Makassar, setelah melintasi Sulawesi, Kalimantan, Jawa, hingga Sumatera.
Bilqis dinyatakan hilang sepekan sejak Senin (3/11/2025), diculik di Taman Pakui Sayang, Jl AP Pettarani, Makassar.
Pencarian intensif enam hari membuahkan hasil dramatis. Korban ditemukan di lokasi sunyi dan terpencil di Tabir Selatan.
Kasus ini viral setelah CCTV merekam seorang perempuan membawa tiga anak di Jl Sungai Saddang Baru.
Ayah Bilqis, Dwi, membenarkan salah satunya adalah putrinya.
Namun ia menegaskan belum ada konfirmasi resmi terkait penangkapan pelaku.
“Belum ada info dari pihak kepolisian. Intinya belum ada konfirmasi,” ujarnya.
Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Devi Sujana dan Kasih Humas AKP Wahiduddin juga belum memberikan keterangan terkait penangkapan pelaku.
Dwi menjelaskan, Bilqis hilang saat bermain di sekitar Taman Pakui Sayang.
“Saya sedang melatih di lapangan tenis, anak saya main di pinggir. Setelah izin mau main di sebelah, saya panggil lagi sudah tidak ada,” katanya.
Ia langsung melapor ke Polsek Panakkukang sehari setelah kejadian. Dwi menegaskan tidak ada masalah keluarga terkait hilangnya Bilqis.
“Kami mohon doa dan bantuan masyarakat, kalau ada yang melihat anak kami segera laporkan,” harapnya.(*)
Berita Selanjutnya Penembak Satpam yang Gagalkan Pencurian Motor di Jakarta Diringkus saat Kabur ke Lampung
| Pengakuan Mengejutkan ASN Nyambi Jualan Narkoba, Targetnya Teman-teman Terdekat |
|
|---|
| Polisi Buru Pelaku yang Tembak Mati Hansip saat Pergoki Maling Motor |
|
|---|
| Penembak Satpam yang Gagalkan Pencurian Motor di Jakarta Diringkus saat Kabur ke Lampung |
|
|---|
| Saldo Rp 10 Juta Raib, Satria Tak Menyangka Pelakunya Teman Sendiri dari Lampung |
|
|---|
| Pria Asal Lampung Diringkus Polisi di Stasiun Solo Balapan Gegara Curi Uang Teman Kerja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Tangisan-pecah-sambut-Bilqis-di-Makassar-anak-korban-penculikan-ditemukan-di-Jambi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.