Menyedihkan, Hasan Diberitahu Rumahnya Tertimpa Pohon Saat Kais Rezeki Menarik Becak

Menyedihkan, Hasan Diberitahu Rumahnya Tertimpa Pohon Saat Kais Rezeki Menarik Becak

Penulis: hanif mustafa | Editor: soni

Laporan Reporter Tribun LampungHanif Mustafa

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Hasan (62) pemilik rumah yang tertimpa pohon di Gang Gunung Palak RT 04 LK 1 Kelurahan Keteguhan Telukbetung Timur hanya bisa diam termenung. Rumahnya hancur tak tersisa.

Hasan mengaku saat peristiwa berlangsung dia berada di depan gudang garam sedang narik becak.

Baca: Ada Pelatihan 4 Tips Cara Cepat Punya Empat Istri, Catat Tanggalnya Dan Ini Biayanya

Baca: Dikira Anak Kuntilanak, Dua Pemuda Ini Malah Memfoto Bayi yang Tergeletak di Depan Gang

"Ya tadi saya narik becak, tahu pohon roboh dan menimpa rumah, saya didatangi oleh tetangga," sebutnya.

Hasan merasa bersyukur, jika dia selamat dari peristiwa ini.

"Ya bersyukur saja, saya masih selamat, biasanya saya tiduran disini, tapi memang hancur semua rumah saya," sebutnya.

Hasan menuturkan jika pohon yang roboh ini adalah pagar rumahnya dulu.

"Ini dulu buat pagar rumah, dulu ada 21, saya potong 20 nyisa ini, gak tahunya roboh, saya pikir kuat," tuturnya.

Hasan menambahkan, rencana kedepan akan numpang ke rumah tetangganya dahulu, sampai uang terkumpul untuk membangun kembali rumanhnya.

"Ya cuman berdua, saya dan anak saya Endrik, jadi numpang dulu saja," ujarnya.

Sementara itu, ketua RT setempat M Soleh (50), mengaku langsung melapor ke kelurahan yang kemudian diteruskan ke BPBD.

"Ya tadi ada yang melapor, anak-anak, kemudian saya cek ternyata benar, saya langsung lapor ke kelurahan, tidak ada korban jiwa hanya kerugian mencapai 40 juta," tutupnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved