RLB Rutin Galang Dana Bagi yang Membutuhkan
Kepedulian terhadap sesama menjadikan visi dari komunitas Yamaha RX King Raja Lampung Bersatu (RLB) ini untuk guyub dan berkumpul.
Penulis: Bayu Saputra | Editor: soni
Laporan Reporter Tribun Lampung Bayu Saputra
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Kepedulian terhadap sesama menjadikan visi dari komunitas Yamaha RX King Raja Lampung Bersatu (RLB) ini untuk guyub dan berkumpul.
Sejak didirikan pada 24 Desember 2015 silam, tercatat ada 31 komunitas atau klub yang tergabung dengan visi menjalin silahturahmi dan membantu sesama bagi yang membutuhkan.
Baca: Kehidupannya Diusik, Siti Nurhaliza Murka! Apa Gerangan Penyebabnya?
Baca: Sebelum Menikah, Chef Aiko Diisukan Sempat Jalin Asmara dengan Artis yang Kini Dipenjara
Nicolas Chen, humas RLB kepada Tribun Lampung, Minggu (8/4), mengatakan, sudah sering kali kegiatan bakti sosial (baksos) yang digelar RLB dengan sifatnya membantu sesama.
"Kemarin saja RLB ini juga menggelar penggalangan yang kita dapat Rp 1.625.000 untuk diberikan kepada Aska balita dari Natar yang mengidap penyakit hidrosefalus," katanya
Lalu tahun lalu juga RLB juga membantu korban banjir di Desa Babelan Pesawaran bentuk bantuan yang diberikan berupa makanan dan pakaian.
RLB juga memberikan bantuan kepada adik M Abdilian yang menderita penyakit hidrosefalus di kota bumi Kecamatan Rejo Sari pada 30 maret lalu.