Kebakaran di Jl Purnawirawan

Setio Merugi Rp 25 Juta dan Dua Kamar Terbakar

Setio Wibowo (64), korban yang rumahnya terbakar di Jalan Purnawirawan, Gedong Meneng, Bandar Lampung mengalami kerugian sekitar Rp 25 juta

Penulis: Dewi Anita | Editor: soni

Laporan Reporter Tribun Lampung Dewi Anita 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Setio Wibowo (64), korban yang rumahnya terbakar di Jalan Purnawirawan, Gedong Meneng, Bandar Lampung mengalami kerugian sekitar Rp 25 juta. Untung saat kejadian dirinya dan keluarga sempat menyelamatkan barang berharga.

"Kalau untuk kerugian sekitar Rp 25 juta, sebab dua kamar hangus terbakar. Namun kami sempat menyelamatkan barang berharga lainnya," kata Bowo, Senin (16/5/2016).

Ketika terjadi kebakaran dirinya sedang berada di luar rumah. "Ada percikan api dari samping dan menyambar kasur lalu membesar. Kami merupakan kakak beradik," tuturnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved