VIDEO Dapoer Mang Obel, Kuliner Lampung Tawarkan Suasana Khas Sunda
Salah satu kuliner Lampung adalah Dapoer Mang Obel di Jalan Pangeran Antasari Nomor 234 atau seberang Bank BCA Antasari.
Penulis: Wahyu Iskandar | Editor: Ridwan Hardiansyah
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Saat ini semakin banyak inovasi dan kreativitas berkembang di kalangan pengusaha kuliner Lampung untuk mengonsep sebuah tempat makan yang unik, menarik, nyaman dan tentunya dengan masakan enak berharga hemat.
Salah satu kuliner Lampung adalah Dapoer Mang Obel di Jalan Pangeran Antasari Nomor 234 atau seberang Bank BCA Antasari.
Tempat makan dua lantai dengan konsep tradisional ini baru buka pada 5 Oktober 2019.
Dapoer Mang Obel sebenarnya telah beroperasi sejak 2012 lalu di Jalan Kartini.
Lalu, pindah ke Jalan Ahmad Yani dan saat ini di Jalan Antasari.
Manager Area Mang Obel Khoirul Anwar Faturrahman mengatakan, konsep restonya lebih ke khas Sunda, di mana ada instrumen seruling yang menghangatkan suasana.
Dengan lampu-lampu model jadul menambah suasana kental nuansa tradisional.
Cita rasa masakannya sendiri merupakan perpaduan Jawa-Sumatera dengan pelayanan sistem prasmanan.
• Waralaba dan Kuliner Artis Kian Marak di Lampung, Burger King hingga Richeese Factory
Penyajiannya menggunakan piring kaleng agar khas tempo dulunya.
Menariknya dari Dapoer Mang Obel, ruangnya dibuat senatural mungkin dengan bagian tembok dibiarkan bata merah tanpa plesteran.
Tangga menuju lantai dua juga berbahan kayu dengan dominasi kayu juga di atas.
Dekorasi ruangan menggunakan pembatas daun jendela model zaman dulu. Plafon juga dibuat pendek ala rumah lawas.
Banyak juga properti unik menghiasi sudut-sudut ruangan hingga ada juga yang dipasang di dinding.
Seperti piring kaleng, rantang jadul ayam jago, telepon era 70 atau 80-an, bahkan sampai ada juga koran jadul terbitan tahun 1957 menghiasi salah satu pojok ruangan di lantai dua.
"Properti yang digunakan banyak didatangkan dari Jogja dan Bandung. Memang kita ingin membuat suasana yang homy dan tentunya terkesan elegan," beber Iam, sapaan akrab Khoirul Anwar Faturrahman, kepada Tribunlampung.co.id, Rabu (9/10/2019).