Berita Terkini Nasional

Rekomendasi Tempat Liburan yang Seru dan Aman untuk Anak di Masa Pandemi

Berikut adalah rekomendasi tempat liburan yang seru dan aman untuk anak di masa pandemi.

Editor: Kiki Novilia
Gramedia.com
Ilustrasi simak rekomendasi tempat liburan termasuk di Gramedia. 

Tribunlampung.co.id, Jakarta - Masa pandemi Covid-19, kini sudah memasuki persiapan menuju endemi.

Kolaborasi pemerintah bersama dengan masyarakat untuk mencegah Covid-19, kian meningkat.

Terbukti dengan adanya peningkatan jumlah penerapan protokol kesehatan di ruang publik, serta percepatan
vaksinasi Covid-19.

Peningkatan ini berlangsung, bersama dengan rencana Pertemuan Tatap Muka 100 persen untuk Tahun Ajaran
Baru sekolah, sehingga memungkinkan anak-anak untuk bisa kembali belajar dan bermain di luar ruangan.

Hal ini juga merupakan kesempatan emas bagi para orang tua untuk mengunjungi ruang publik seperti tempat liburan, yang dapat memperkenalkan anak ke berbagai kegiatan di luar rumah yang menarik dan edukatif.

Baca juga: Promo Spesial Buku Sekolah dan Penunjang Belajar di Gramedia Sahabat Sekolah

Baca juga: Diskon 50 Persen Paket Belajar, Meriahkan Rangkaian Promo Gramedia Sahabat Sekolah

Saat ini, sudah banyak pilihan tempat liburan yang aman dan nyaman bagi anak, karena sudah menerapkan protokol kesehatan dengan efektif dan baik.

Berikut adalah rekomendasi tempat liburan yang seru dan aman untuk anak di masa pandemi:

1. Edutainment Park

Edutainment Park dapat menjadi salah satu pilihan bagi keluarga untuk menjadi tempat liburan anak yang aman, dengan fasilitas protokol kesehatan yang cukup lengkap.

Edutainment merupakan metode pembelajaran yang memadukan antara pendidikan dengan hiburan, sehingga akan membuat proses pembelajaran anak menjadi menyenangkan.

Edutainment menggunakan beberapa konsep belajar yang efektif, seperti menggunakan demonstrasi, penggunaan multimedia, dan metode bermain peran (role-play).

2. Kebun Binatang

Baca juga: Kontribusi Kompas Gramedia dalam Rangka HUT ke-205 Kebun Raya Bogor Melalui Donasi Buku

Baca juga: Kompas Gramedia Donasikan Buku Bacaan ke Perpustakaan SMP Katolik Tanjungpinang

Kebun binatang juga menjadi salah satu tempat liburan favorit dan aman, yang dapat dipilih sebagai
destinasi liburan keluarga.

Selain aman untuk anak karena fasilitas protokol kesehatan yang cukup, mengajak anak ke kebun binatang dapat memperluas wawasan, khususnya pemahaman tentang hewan dan lingkungan.

Sang anak juga akan dapat meningkatkan ketajaman panca indera, untuk memahami lingkungan baru di
sekitar mereka.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved