Berita Lampung
Dua Pelaku Curanmor Gasak Motor Warga di Bandar Lampung, Terekam CCTV
Dua pelaku curanmor terekam kamera CCTV saat sedang beraksi di Perumahan Wana Lestari, Langkapura, Bandar Lampung, pada Senin (27/6/2022) lalu.
Penulis: joeviter muhammad | Editor: Dedi Sutomo
Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung – Aksi pencurian motor kembali terjadi di Bandar Lampung. Kali ini terjadi di Langkapura, Bandar Lampung.
Aksi dua pelaku yang sedang beraksi melakukan pencurian motor terekam kamera CCTV.
Kejadian pencurian terjadi di satu rumah warga di Jalan Pramuka, Perumahan Wana Lestari, Langkapura, Bandar Lampung, pada Senin (27/6/2022) lalu, sekira pukul 11.00 WIB.
Dalam rekaman CCTV tampak dua pelaku datang ke lokasi dengan mengendarai sepeda motor matik.
Setibanya dilokasi, satu pelaku yang mengenakan sweater warga orange masuk ke halaman rumah korban.
Baca juga: Kepergok saat Hendak Curi Motor, Pelaku Pencurian di Bandar Lampung Diamuk Massa
Baca juga: Breaking News Polisi Aman Pelaku Curanmor saat Patroli di Sepang Jaya Bandar Lampung
Sementara rekannya, menunggu di depan gerbang pagar rumah, memastikan situasi aman.
Pelaku yang masuk ke halaman rumah warga langsung beraksi. Pelaku berhasil membawa kabur motor Honda Vario warna merah milik korban.
Pelaku dalam melancarkan aksinya hanya membutuhkan waktu hitungan detik. Motor Honda Vario BE 2658 ACF berhasil digasak.
Yunita pemilik motor mengatakan, pelaku melancarkan aksi mereka saat kondisi rumahnya sedang sepi.
Dimana, korban sedang berada di dalam rumah bersama anggota keluarganya. Karenanya, korban tak mengetahui aksi kedua pelaku yang menggasak sepeda motor miliknya.
"Tahunya pas saya mau keluar, lihat motor kok gak ada di garasi," kata Yunita, Rabu (29/6/2022).
Yunita menyebut aksi pelaku terbilang sangat cepat. Terlebih lagi tampak jelas dari rekaman CCTV.
Baca juga: Cek 15 Titik Pendistribusian MGCR di Tulangbawang
Baca juga: 2 Pelaku Pembunuhan di Lampung Tengah Jual Mobil Fortuner Korban ke Jakarta Rp 160 Juta
"Terlihat di CCTV mereka masuk pukul 11.11 WIB, lalu pukul 11.12 WIB mereka sudah kabur," ujar Yunita.
Dikatakannya, sebelum melancarkan aksi pencurian, kedua pelaku terlihat memantau situasi sekitar dengan monda mandir di depan jalan rumahnya.
Berita Lampung Terkini 26 Januari 2023, Saksi Mualimin Ambil Uang Infak dari Prof Mukri Rp 400 Juta |
![]() |
---|
Komunitas Geng Trill Tua Lampung Sering Adakan Sharing Seputar Motor Lawas |
![]() |
---|
Muhammad Ario Pratito Jadi Lurah di Usia 26 Tahun, Termuda di Kota Metro Lampung |
![]() |
---|
Ikaboga Bandar Lampung Sebut Usaha Kue dan Katering Bangkit, Omzet Sempat Anjlok 70 Persen |
![]() |
---|
Polres Lampung Tengah Polda Lampung Tangkap Pengguna dan Pengedar Ganja |
![]() |
---|