Berita Lampung

Vaksinasi PMK di Lampung Utara selama 2022 Belum Capai Target 29.133 Ekor

Target vaksinasi PMK di Lampung Utara 29.133 ekor hewan ternak, di dalamnya sudah vaksinasi dosis pertama 18.698 ekor dan dosis kedua 15.131 ekor.

Penulis: anung bayuardi | Editor: Tri Yulianto
Tribunlampung.co.id/Dok Dinas Pertanian dan Peternakan
Vaksinasi penyakit mulut dan kuku ( PMK ) di Lampung Utara belum mencapai target 29.133 ekor hewan ternak selama 2022, dan ini di 2023 masih mengejar target tahun lalu. 

“Masyarakat yang memiliki ternak sapi, kerbau, kambing dan domba diharapkan partispasinya untuk mengikuti program pemerintah pusat berupa percepatan vaksinasi PMK."

"Vaksinasi ini gratis dan tidak dipungut biaya. Vaksin PMK ini aman untuk sapi yang bunting serta anak sapi, kerbau, kambing dan domba,” ujar Tomy.

Baca juga: Tahun 2023 Disbunak Tanggamus Lampung Fokus Vaksin PMK ke Hewan Ternak Kambing

Ia mengharapkan masyarakat para peternak berperan aktif dalam mengikuti program percepatan vaksinasi PMK.

Tidak perlu takut karena vaksin PMK tidak berbahaya kepada manusia dan sangat bermanfaat untuk hewan berkuku belah seperti sapi, kerbau, kambing dan domba.

( Tribunlampung.co.id / Anung Bayuardi )

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved