Berita Lampung

Kisah Aipda Poniman, Anggota Polsek Sekincau Lampung Barat yang Nyambi Jadi Guru Ngaji

Aipda Poniman kini tercatat sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Sekincau, Polres Lampung Barat, Polda Lampung.

Penulis: Bobby Zoel Saputra | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunlampung.co.id/Bobby Zoel Saputra
Aipda Poniman mengajari anak-anak mengaji di Pekon Pampangan, Kecamatan Sekincau, Lampung Barat. 

Tribunlampung.co.id, Lampung Barat - Menjadi anggota kepolisian merupakan salah satu impian sejak kecil Aipda Poniman.

Ia pun merasa bahagia bisa mewujudkan impiannya itu.

Aipda Poniman kini tercatat sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Sekincau, Polres Lampung Barat, Polda Lampung.

Sebagai anggota kepolisian, Aipda Poniman berusaha memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Ia mengatakan, memberikan pelayanan terbaik dan mengayomi masyarakat merupakan tugas utama anggota Polri.

“Itu sudah menjadi tugas pokok dari Polri. Pedoman itu yang selalu kami junjung tinggi sebagai anggota kepolisian,” ucap dia, Senin (12/6/2023).

Aipda Poniman berdinas sebagai Bhabinkamtibmas dengan penempatan wilayah di Pekon Pampangan, Kecamatan Sekincau, Lampung Barat.

Selain menjalankan tugasnya menjadi anggota kepolisian, ia juga selalu menyempatkan diri mengunjungi masyarakat untuk sekadar bersilaturahmi.

Karena rajin bermasyarakat, warga sekitar pun mempunyai panggilan akrab untuk dirinya, yakni Pak Bhabin Poniman.

Bahkan, Aipda Poniman juga selalu meluangkan waktu untuk mengajari anak-anak mengaji.

Ia berharap anak-anak di desanya bisa membaca Alquran.

“Karena tidak semua anak-anak di sini bisa merasakan asyiknya belajar mengaji bersama teman-teman,” jelas dia.

“Mungkin itu dikarenakan keterbatasan tempat atau tempat ngaji yang cukup jauh dari pekon setempat,” sambungnya.

Kegiatan itu rutin ia lakukan di sela kesibukannya sebagai Bhabinkamtibmas.

Menurutnya, selain memberi pelayanan yang baik, hal itu juga merupakan wujud kepeduliannya terhadap anak-anak di lingkungan sekitar.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved