Berita Terkini Artis
Alasan Gisel Bela Pacar Tamara Tyasmara yang Jadi Tersangka
Gisel bela Yudha Arfandi (YA), kekasih Tamara Tyasmara yang diduga menenggelamkan anak Angger Dimas. Ia pun banjir hujatan.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Jakarta - Gisella Anastasia atau Gisel bela Yudha Arfandi (YA), kekasih Tamara Tyasmara yang diduga menenggelamkan anak Angger Dimas.
Yudha Arfandi memang belum lama ditetapkan sebagai tersangka atas meninggalnya Dante, anak Tamara Tyasmara dan Angger Dimas.
Meski begitu, hal mengejutkan datang dari Gisel.
Pasalnya, ia memberikan pesan dukungan untuk Yudha Arfandi melalui sang adik dari kekasih Tamara.
Mantan istri Gading Marten itu meminta Yudha dan keluarganya untuk menghadapi masalah dengan tenang.
"Bang Arfandi serta keluarga juga bisa dengan tenang menghadapi semuanya."
"Aku percaya Tuhan pasti bela," tulis Gisel di pesannya, dikutip dari Instagram adik Yudha Arfandi, Sabtu (10/2/2024).
Ibu satu anak ini juga meminta kekasih Tamara Tyasmara untuk menghiraukan omongan orang lain yang dianggap tak tahu kejadian sebenarnya.
"Nggak usah terpengaruh sama semua omongan dan opini orang yang nggak jelas, semangat ya," sambungnya.
Lebih lanjut, Gisel memberikan doa untuk Yudha Arfandi yang kini harus menghadapi kasus hukum karena diduga telah melakukan pembunuhan anak.
"Pasti! Kita pasti support doa dan sebisa kita untuk ceritain keadaan yang sebenarnya."
"Masalahnya aku juga punya anak kecil tahu banget gimana bantuin anak belajar renang."
"Tuhan pasti bekerja. Kekuatan doa besar banget, aku yakin itu," lanjutnya lagi.
Sayangnya dukungan Gisel pada Yudha Arfandi ini menuai banyak cibiran netizen saat chatnya viral di media sosial.
"Ini si Gisel apaan sih malah ngebela yang salah. Jelas-jelas udah ada buktinya kok ampuh dah," komentar netizen.
| Nikita Mirzani Berdoa Jelang Sidang Vonis Hari Ini, Sahabat dan Keluarga Bakal Hadir |
|
|---|
| Ammar Zoni Tak Punya Apa-apa Lagi, Harta Benda Dijual Imbas Terjerat Narkoba |
|
|---|
| Pengakuan Mengejutkan Niken Anjani Pernah Dilecehkan Orang Terdekat, Kini Buka Suara |
|
|---|
| Eza Gionino Sanggupi Beri Nafkah Iddah Rp 21 Juta dan Nafkah Anak Rp 25 Juta |
|
|---|
| Respons Ririn Dwi Ariyanti Ditanya Rencana Menikah dengan Jonathan Frizzy |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Gisel-dan-Rino-foto-mesra.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.