Berita Terkini Artis
Barbie Kumalasari Minta Sandra Dewi Diperiksa, Curiga Terlibat Kasus Korupsi Suami
Barbie Kumalasari minta Sandra Dewi diperiksa, curiga ikut terlibat dalam kasus korupsi suaminya, Harvey Moeis
Penulis: Virginia Swastika | Editor: Reny Fitriani
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Jakarta - Barbie Kumalasari minta Sandra Dewi ikut diperiksa Kejaksaan Agung terkait dengan kasus korupsi suaminya, Harvey Moeis.
Ini karena Barbie Kumalasari melihat Sandra Dewi bisa saja terlibat dalam kasus korupsi timah yang merugikan negara hingga Rp271 triliun tersebut.
Apalagi selama ini, ibu dua anak ini juga hidup bergelimang harta.
Barbie Kumalasari juga berharap Sandra Dewi ikut diperiksa karena curiga ikut menikmati hasil korupsi sang suami, Harvey Moeis.
"Kalau menurut kacamata aku sih, (Sandra Dewi) bisa ikut (terlibat). Karena ikut menikmati gitu lho."
"Secara sadar tahu atau enggak tahu, tapi dia sudah menikmati. Belanja ini itu, beli private jet," kata Barbie Kumalasari di kanal YouTube Seleb On Cam, dikutip Selasa (2/4/2024).
Mantan istri Galih Ginanjar ini menambahkan pemeriksaan Sandra Dewi ini pun bisa menjadi contoh yang baik untuk ke depannya.
"Kalau enggak begitu nanti semua orang enak banget. Oh bini gue enggak kena kok, simpan aja aset gue di bini," ujar Barbie.
Lebih lanjut, perempuan yang berprofesi sebagai pengacara ini juga yakin Harvey Moeis dkk juga sudah memindahkan harta mereka ke luar negeri.
"Mereka biasanya pintar. Misalnya ada duit di rumah sekian puluh miliar, mereka biasanya asetnya dilempar ke bank luar negeri, sudah pasti. Jadi mau diambil negara juga tawa-tawa aja, biasanya mereka sudah jago memperhitungkan," ucap Barbie Kumalasari.
"Apalagi (kasus korupsi timah) ini sudah lama, di atas lima tahun. Karena susah melacak aset di luar negeri, apalagi kalau pakai nama orang lain."
"Enggak gampang lho, spektakuler bisa korupsi sekian triliun. Gayus aja sampai ratusan miliar, enggak sampai triliunan. Ini sih dahsyat," lanjutnya.
Karena alasan itu pula, Barbie Kumalasari ingin Sandra Dewi ikut diperiksa.
"Istrinya harus diperiksa, kita harus telurusi apakah istrinya mengetahui. Biasanya dari data telepon dicek. Kejaksaan juga sudah canggih."
"Kita tunggu kasus dari kejaksaan, apakah suami istri ini ikut menikmati. Kita tinggal ikuti nanti proses berjalannya seperti apa," ucap Kumalasari.
| Pengakuan Mengejutkan Niken Anjani Pernah Dilecehkan Orang Terdekat, Kini Buka Suara |
|
|---|
| Eza Gionino Sanggupi Beri Nafkah Iddah Rp 21 Juta dan Nafkah Anak Rp 25 Juta |
|
|---|
| Respons Ririn Dwi Ariyanti Ditanya Rencana Menikah dengan Jonathan Frizzy |
|
|---|
| Permintaam Maaf Selebgram Julia Prastini Setelah Selingkuh dari Suaminya Na Daehoon |
|
|---|
| Eks Karyawan Ashanty Resmi Ditahan dalam Kasus Dugaan Penggelapan Dana |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Barbie-Kumalasari-tidak-marah-dihujat-dan-dikatakan-kumel-padahal-sudah-habis-Rp-8-miliar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.