Pilkada Lampung
NasDem Sambut Positif PDIP Lirik Anies di Pilkada Jakarta
Bendahara Umum DPP Partai NasDem Ahmad Sahroni merespons soal terbukanya kemungkinan PDI Perjuangan (PDIP) mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Bendahara Umum DPP Partai NasDem Ahmad Sahroni merespons soal terbukanya kemungkinan PDI Perjuangan (PDIP) mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024.
Sahroni mengatakan, untuk pertarungan Pilkada Jakarta cukup dinamis, sehingga banyak sosok termasuk Anies yang digadang layak untuk maju. "Ya sangat dinamis ya di Jakarta, semua punya potensi untuk maju sebagai Gubernur DKI Jakarta yang bukan ibu kota nantinya, tapi kita lihat perkembangannya," kata Sahroni kepada awak media di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Rabu (5/6).
NasDem, kata dia, menyambut baik jika PDIP memang pengin mengusung Anies di Pilkada Jakarta. Hanya saja, Sahroni tidak membeberkan secara pasti apakah ada komunikasi antara pihaknya dengan PDIP perihal pengusung Anies. "Ya kalau memang PDIP mau dukung Anies sangat baik, kan banyak calon potensi yang luar biasa di Jakarta. Kan itu haknya partai masing-masing," tukasnya.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, buka suara soal nama Anies Baswedan dipertimbangkan partainya untuk diusung di Pilkada Jakarta 2024. "Menarik juga Pak Anies. Ya harus realistis bagaimana melihat situasi di lapangan karena setiap daerah itu wilayahnya itu beda-beda, ini kira-kira peluangnya ada di wilayah mana," kata Puan di kompleks parlemen, Senayan.
Sementara Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan pihaknya mengkaji soal usulan agar partainya mengusung Anies di Pilkada 2024. Hasto menegaskan PDIP akan mendengarkan seluruh masukan-masukan dari berbagai pihak terkait Pilkada "Suara-suara tentang calon pemimpin itu diperhatikan oleh PDIP," terangnya.
Hasto menjelaskan, Jakarta merupakan daerah yang strategis. Sehingga, semua usulan harus dikaji. "Untuk Jakarta daerah yang sangat penting dan strategis, kami akan betul-betul melakukan kajian secara lengkap termasuk usulan misalnya Pak Anies," pungkasnya.
(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID)
| MK Nyatakan Sengketa Pilkada Pringsewu Dismissal, Lampung Menyisakan Pesawaran |
|
|---|
| Dismissal, Putusan MK atas Sengketa Pilkada 2024 untuk 3 Kabupaten di Lampung |
|
|---|
| 10 Pasangan Kepala Daerah Terpilih di Lampung Ditetapkan Besok |
|
|---|
| Materi Gugatan Hasil Pilkada 5 Daerah di Lampung dari Politik Uang hingga Netralitas |
|
|---|
| Gugatan Pilkada Pesawaran Indira dan Antonius Diregistrasi MK, Masuk Tahap Pemeriksaan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Bendahara-Umum-DPP-Partai-NasDem-Ahmad-Sahroni-menyambut-positif-soal-terbukany.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.