Berita Lampung
Kanwil Kemenkumham Lampung Usulkan 61 Napi Terima Remisi Natal 2024
Kanwil Kemenkumham Lampung mengusulkan 61 napi (narapidana) terima remisi natal 2024.
Penulis: Bayu Saputra | Editor: taryono
Narapidana yang mendapatkan remisi yakni dengan syarat menjalani hukuman minimal 6 bulan penjara, lalu 6-12 bulan mendapatkan remisi 15 hari.
Kemudian penjara 12 bulan hingga lebih pada tahun pertama dan tahun kedua mendapatkan 1 bulan remisi.
Tahun ketiga dan keempat mendapat 45 hari, kemudian tahun 5 seterusnya mendapatkan 2 bulan remisi.
Ia mengatakan, warga binaan se-Lampung sampai dengan Desember 2024 yakni tahanan ada 2.314 orang dan narapidana ada 8.619 orang.
Sehingga jumlah totalnya napi se-Lampung sampai saat ini mencapai 8.933 orang.
"Dengan adanya remisi terhadap WBP tersebut menjadikan motivasi untuk berkelakuan baik ke depannya," kata Kusnali.
Sehingga menjadi motivasi para narapidana untuk berkelakuan baik.
WBP berkelakuan baik ke depannya akan mendapatkan haknya diperoleh terutama dalam pembebasan bersyarat ketika terpenuhi.(Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra)
| RSUDAM dan Pemkab Mesuji Berkolaborasi Tingkatkan Pelayanan |
|
|---|
| Akademisi Itera Wanti-wanti Mutu Proyek Jl Simpang Korpri Lampung Bisa Jeblok karena Hujan |
|
|---|
| Terungkap Alasan Oknum Polisi Sembunyikan Mobil Curian di RSUDAM Lampung |
|
|---|
| Pemprov Lampung Akan Lebarkan Jalan RE Martadinata dan Lempasing–Padang Cermin |
|
|---|
| Atap Bisa Buka Tutup Otomatis, Eva Dwiana Ungkap Lokasi GOR Modern Bandar Lampung |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/KusnaliBayu-Saputra.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.