Polres Mesuji

Polsek Mesuji Timur Patroli Blue Light, Upaya Kamtibmas Aman dan Kondusif

Polsek Mesuji Timur, Polres Mesuji gencarkan patroli Blue Light,Rabu (5/11/2025) malam.

Dokumentasi Polres Mesuji
PATROLI BLUE LIGHT - Polsek Mesuji Timur, Polres Mesuji gencarkan patroli Blue Light, Rabu (5/11/2025) malam. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Mesuji - Polsek Mesuji Timur, Polres Mesuji, Polda Lampung gencarkan patroli Blue Light,Rabu (5/11/2025) malam.

Kegiatan jajaran Polda Lampung oini menjadi bagian untuk terus meningkatkan keamanan wilayah hukumnya. 

Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta menjaga ketertiban masyarakat secara efektif. 

Patroli yang dilakukan oleh personel Polsek Mesuji Timur menyasar sejumlah titik rawan seperti pemukiman warga, jalan utama, dan area publik lainnya.

Kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. 

Kapolsek Mesuji Timur menegaskan, patroli rutin ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk menciptakan situasi yang kondusif dan nyaman bagi seluruh warga di Kecamatan Mesuji Timur.

(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID)

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved