Sosok Alex Kawilarang yang Pernah Tempeleng Soeharto
Sosok Alex Kawilarang yang Pernah Tempeleng Soeharto, Bukan Orang Sembarangan
Alex Kawilarang pernah memenangkan operasi untuk menumbangkan pemberontak militer Andi Azis di Sulawesi Selatan.
Tak berhenti di situ, Alex Kawilarang pun kembali menumpas pemberontakan RMS.
Pemberontakan RMS terjadi di kawasan Maluku.
Kariernya semakin moncer karena berhasil melumpuhkan gerombolan Karto Suwiryo.
Karto Suwiryo dikenal sebagai pemimpin dari Darul Islam.
Di antara berbagai operasi tempurnya yang berhasil, ada kekeliruan yang membuat Alex Kawilarang bertindak tak terduga.
Saat itu, ia merupakan atasan dari dari Letkol Soeharto yang bertanggung jawab atas kondisi keamanan di Makassar.
Ia pun menyampaikan laporan tersebut kepada Presiden Soekarno.
Kondisi aman yang dilaporkan justru sudah berbalik menjadi kekacauan.
• Daftar 16 Partai Politik Peserta Pemilihan Umum 2019
Sambil menunjukkan radiogram, Presiden Soekarno mengabarkan kondisi di Makassar sudah diduduki pasukan Belanda.
Sementara itu, pasukan yang dipimpin Alex Kawilarang justru sudah mundur.
Mereka diketahui berada di Lapangan Udara Mandai.
Kabar tersebut membuat Alex Kawilarang geram karena bawahannya lalai.
Momen Alex Kawilarang menempeleng Soeharto ini dituangkan dalam buku Suharto and His Generals: Indonesian Military Politics 1957-1983 yang dikutip Surya.
Ia disebut memarahi sekaligus menempeleng Soeharto.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/sosok-alex-kawilarang-yang-pernah-tempeleng-soeharto.jpg)