Berita Terkini Nasional

VIRAL Odong-odong Jungkir Balik Jatuh ke Dalam Sungai, Bikin Heboh Warga

Satu video viral di media sosial memperlihatkan odong-odong jungkir balik jatuh ke dalam sungai, bikin heboh warga.

Penulis: rio angga | Editor: Noval Andriansyah
Instagram @infodepok24
Satu video viral di media sosial memperlihatkan odong-odong jungkir balik jatuh ke dalam sungai, bikin heboh warga. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Satu video viral di media sosial memperlihatkan odong-odong jungkir balik jatuh ke dalam sungai, bikin heboh warga.

Kejadian odong-odong terjatuh ke dalam sungai itu viral di media sosial pada Kamis (6/1/2022).

Satu di antaranya diunggah akun Instagram @infodepok24.

Dalam video terlihat kejadian odong-odong yang terjatuh ke dalam sungai.

"Sebuah odong-odong masuk ke dalam sungai," tulis akun tersebut.

Baca juga: VIRAL Detik-detik Mobil Damkar Kecelakaan Saat Menuju Lokasi Kebakaran

Di dalam video viral tersebut tidak diketahui persis di mana peristiwa itu terjadi.

Namun salah seorang netizen mengatakan, tempat kejadian tersebut ada di wilayah Tonjong Bojong Gede dan jembatan Serong Depok, Jawa Barat.

Dalam video tersebut terlihat bagaimana mobil odong-odong berwarna merah jungkir balik jatuh ke dalam sungai.

Beberapa orang turun ke sungai untuk membantu sekaligus menyelamatkan orang-orang yang masih terjebak dalam mobil itu.

“Tarik..tarik ..orangnya,” ujar salah seorang warga di lokasi kejadian.

Baca juga: VIRAL Ular Piton 3 Meter Gemparkan Warga Gresik, Saat Ditarik Sempat Melilit Tangan

Keadaan tersebut memancing beberapa warga lainnya untuk mengevakuasi beberapa orang yang masih terjebak di dalam odong-odong.

Kendaraan tersebut terjatuh ke dalam sungai dalam posisi terguling.

Sehingga orang di dalamnya ikut terjungkir. 

Alhasil, mereka harus ditarik keluar lewat pintu samping mobil yang terbuat dari besi.

Warga yang ikut membantu menyelamatkan penumpang yang masih terjebak di dalam, ada yang menariknya dari atas mobil hingga menarik penumpang lainnya dari bawah sungai.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved