Bandar Lampung

Mantan Bupati Pesawaran Aries Sandi Masuk Bursa Pencalonan Ketua DPC Demokrat

Mantan Bupati Pesawaran periode 2010-2015, Aries Sandi Darma Putera, mencalonkan diri sebagai Ketua DPC Demokrat Pesawaran.

Penulis: kiki adipratama | Editor: Reny Fitriani
Dokumentasi DPD Demokrat Lampung
Mantan Bupati Pesawaran Aries Sandi masuk bursa pencalonan Ketua DPC Demokrat. 

"Namun, dukungan itu akan tetap diverifikasi lagi," kata Midi.

Dia menegaskan, Pelaksana tugas (Plt) ketua DPC yang habis masa jabatannya, tidak memiliki hak suara. 

Hal tersebut tertuang dalam AD ART hasil Kongres pada tahun 2020.

"Perlu digarisbawahi, Muscab itu hanya menetapkan calon, kalau calonnya ada dua, itu yang ditetapkan. Setelah itu, kita kirim ke DPP dan ada tahapan fit and proper test," sambungnya. 

Fit and proper test nantinya akan dilakukan oleh tim 5 terdiri dari Ketua Umum, Sekretaris Jenderal, Kepala BPOKK DPP, serta Ketua DPD Partai Demokrat Lampung dan Sekretarisnya.

(Tribunlampung.co.id/Kiki Adipratama)

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved