Berita Lampung

Berita Terkini Lampung 15 Agustus 2022, Pelaku Penganiayaan Satu Keluarga Berhasil Diringkus Polisi

Di Lampung ada peristiwa pelaku penganiayaan satu keluarga di Sukabumi berhasil diringkus hingga curanmor kembali terjadi di Kota Bandar Lampung.

Editor: Teguh Prasetyo
Dokumentasi Tekab 308 Polresta Bandar Lampung
Berita Terkini Lampung 15 Agustus 2022, pelaku penganiayaan satu keluarga di Sukabumi berhasil diringkus hingga curanmor kembali terjadi di Kota Bandar Lampung. 

Arinal juga tidak menampik bahwa pelestarian Pancasila dan budaya negara masih menjadi tantangan yang perlu selalu diaktualisasikan.

Kata Arinal, masih banyak paham anti Pancasila dan paham radikalisme lainnya muncul di tengah-tengah masyarakat dengan iming-iming berserikat dan berkumpul. 

Dengan itu, narasi radikalisme dan anti bela negara disebar oleh oknum yang ingin mengubah ideologi Pancasila dan sistem negara RI jadi ideologi yang sesuai dengan paham mereka. 

Sementara itu, 29 anggota Khilafatul Muslimin di Kabupaten Pringsewu juga gelar ikrar setia kepada NKRI dan Pancasila.

Ikrar dilakukan di Aula Kantor Bupati Pringsewu, pada Senin 15 Agustus 2022.

Penjabat Bupati Pringsewu, Adi Erlansyah mengatakan, di Kabupaten Pringsewu terdapat 71 anggota Khilafatul Muslimin.

Dari 71 anggota Khilafatul Muslimin tersebut, 29 di antaranya melakukan ikrar di Pringsewu.

Lalu lima lainnya sebagai perwakilan melakukan ikrar di Balai Keratun Provinsi Lampung.

71 anggota Khilafatul Muslimin di Pringsewu tersebar di tiga kecamatan, yakni Gadingrejo, Adiluwih, dan Pringsewu.

Selain itu, dalam acara ikrar terdapat ceramah dari Ustaz Suparman mengenai kecintaan terhadap NKRI dan Pancasila. 

Baca juga: Ponpes di Tanggamus Lampung Terendam Banjir hingga 1 Meter, Tembok Jebol Alat Masak Santri Hanyut

4. Ponpes Tarbiyyatul Athfal Tanggamus Terendam Banjir 1 Meter

Kabupaten Tanggamus kembali dilanda banjir pada Minggu 14 Agustus 2022 sore. 

Sebelumnya, banjir terjadi di pasar modern Talang Padang, Tanggamus, yang belum lama diresmikan oleh Bupati Tanggamus. 

Dan kemarin, banjir melanda pondok pesantren Tarbiyyatul Athfal di Kecamatan Gunung Alip, Tanggamus.

Banjir sendiri berasal dari luapan sungai Way Halom yang berada di belakang pondok pesantren tersebut. 

Menurut penuturan pendiri sekaligus pengasuh Pondok Pesantren Tarbiyyatul Athfal,   Ahmad Nasrullah, saat musibah banjir terjadi, setengah dari santri podok pesantren sedang tidak ada di lokasi. 

Ia mengatakan, para santri sedang melakukan pengajian di kediamannya yang berada di atas pondok pesantren.

Adapun total santri kurang lebih 60 orang yang tinggal di ponpes tersebut.

Ia mengatakan, air mulai naik ke pondok sekitar jam 16.00 WIB.  

Air yang masuk mencapai ketinggian 1 meter. 

Ahmad Nasrul mengaku, banjir di Ponpes Tarbiyyatul Athfal memang sering terjadi ketika hujan deras melanda. 

Akibat ban jir yang terjadi selama dua jam, tembok yang baru dibangun ponpes rusak. 

Selain itu, dapur serta alat masak para santri hanyut terbawa banjir. 

Adapun total kerugian sekitar Rp 20 juta. 

Baca juga: Motor Pegawai Bea Cukai Digasak Maling, Baru 3 Bulan Tinggal di Bandar Lampung

5. Pelaku Curanmor Beraksi di Indekos, Takuti Korban dengan Senpi

Pencurian kendaraan bermotor (curanmor) kembali terjadi di Kota Bandar Lampung.

Pencurian kali ini menyasar rumah indekos di Jalan Perintis Kemerdekaan Nomor 23, Tanjung Gading, Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung, pada Jumat 12 Agustus 2022, sekitar pukul 11.40 WIB atau sebelum salat Jumat.

Samsul (39), pengelola indekos saat ditemui Tribun Lampung, Senin 15 Agustus 2022 mengatakan, motor yang hilang milik penghuni kost bernama Rachmad Anggoro Mukti (24), warga Bantul, Yogyakarta.

Rachmad merupakan pegawai Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea Cukai Sumatera Bagian Barat.

Saat kejadian, motor Vario biru berpelat AB 4388 JD sedang terparkir di samping rumah indekos dan posisi gerbangnya terkunci.

Namun saat kejadian, menurut Samsul, istrinya sempat melihat pelaku.

Awalnya, istri Samsul yang berjaga sudah melihat gerak-gerik dua orang yang mencurigakan dari rekaman kamera CCTV.

Lalu istrinya keluar dan mengahrdik satu pelaku yang sudah masuk ke pekarangan dan sedang mengeksekusi motor.  

Sedangkan satu pelaku lainnya menunggu di depan kosan.

Saat akan teriak, pelaku menunjukan pistol di pinggang sebelah kiri kepada istrinya.

Selanjutnya sang istri memberitahukan korban kalau motor miliknya dicuri orang.

Ketika pemilik motor keluar, pelaku sudah berhasil membawa kabur motor ke arah Jalan Pangeran Antasari.

Adapun ciri-ciri pelaku yang mengeksekusi motor bertubuh tinggi, kurus, berkemeja putih celana hitam dan mengenakan tas ransel.

Sedangkan pelaku lainnnya badannya gemuk.

Pelaku mengeksekusi motor tidak lebih dari 3 menit.

Korban Rachmad membenarkan kendaraan miliknya raib diambil pencuri.

Menurutnya, saat kejadian dirinya baru mandi dan mau salat Jumat.

Ia mengaku baru pindah dari Aceh dan baru berada di Bandar Lampung sekitar 3 bulan. 

Baca juga: Tempat Wisata di Bandung, The Harvest Dago Tempat Bagi Cake Lovers Memanjakan Lidah

6. The Harvest Resmi Buka Gerai Pertama di Lampung

Warga Bandar Lampung kini bisa menikmati nikmatnya kue The Harvest.

Sebab, toko kue ternama di Indonesia tersebut, baru saja melangsungkan grand opening store The Harvest ke-75 di Indonesia atau ke- 4 di Sumatera sekaligus yang pertama di Lampung, pada hari ini Senin 15 Agustus 2022.

Adapun The Harvest berlokasi di Jalan Pangeran Antasari No 100, Tanjung Baru, Kecamatan Kedamaian, Bandar Lampung.

Kegiatan opening dihadiri sejumlah aparatur pemerintah setempat beserta jajaran serta disambut langsung oleh CEO The Harvest yakni Edison Manalu.

Pemotongan pita jadi tanda dibukanya outlet The Harvest di Lampung.

Produk The Harvest sendiri terdiri dari cake, pastry, dan roti dengan kualitas premium.

Di gerai yang buka mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB, menghadirkan desain eksterior dan interior modern bernuansa serba putih dan pink pastel.

Di dalamnya terdapat meja dan kursi bagi pengunjung ingin menikmati sajian lezat The Harvest secara langsung.

Adapun produk signature The Harvest meliputi Strawberry Cheesecake, Classic Opera, hingga Chocolate de Ville.

Lalu ada menu favorit lain seperti Black Cheesecake, Popcorn Cheesecake, dan masih banyak lagi.

The Harvest juga menggenapi varian menunya dengan sajian es krim cokelat, vanila, strowberi, dan cotton candy.

Seluruh produk kue The Harvest sangat cocok untuk dinikmati di acara spesial mulai dari ulang tahun, anniversary, perpisahan, gathering, arisan, hingga perayaan hari besar.

Edison juga menyebut bahwa The Harvest telah memiliki sertifikasi 100 persen halal bernilai A pada outlet maupun pabriknya.

Selain itu, ia mengatakan alasan Lampung dipilih jadi salah satu cabang di Sumatera dikarenakan pertumbuhan ekonominya yang cukup baik.

Tak hanya itu, gaya hidup masyarakat Lampung yang sudah modern juga membuat The Harvest cocok untuk jadi konsumsi dan tempat nongkrong keseharian.

Edison berharap The Harvest Lampung mampu menyamakan kesuksesan outlen lainnya. (*)

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved