Banjir di Tanggamus

Jalinbar Arah Pesisir Barat Macet Parah Akibat Banjir di Pardawaras Tanggamus

Pengendara dari arah Bandar Lampung ke Pesisir Barat Lampung sulit bisa melintas akibat banjir  di Pekon Pardawaras Tanggamus Lampung.

|
Penulis: Dickey Ariftia Abdi | Editor: Indra Simanjuntak
Tribunlampung.co.id/Dickey Ariftia Abdi
Kendaraan yang melaju dari arah Bandar Lampung ke Pesisir Barat Lampung tersendat karena jalan masih tertutup material. 

Tribunlampung.co.id, Tanggamus - Pengendara dari arah Bandar Lampung ke Pesisir Barat Lampung sulit melintas akibat banjir di Pekon Pardawaras Tanggamus Lampung.

Banyak pengendara yang berhenti di Pekon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus, Lampung karena takut untuk melintas. 

Diketahui, banjir melanda Pekon Padawaras, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus Lampung, Kamis (29/6/2023). 

Pengendara takut melintas karena banyaknya lumpur yang menutupi jalan di lokasi banjir

Irwan, salah satu pengendara yang berasal dari Bandar Lampung memilih berhenti untuk menunggu perbaikan jalan di lokasi banjir

"Karena lumpur ini jadi menepi dulu karena tadi juga arusnya cukup deras di depan," Kata Irwan, Kamis (29/6/2023). 

Irwan sendiri bertujuan ke Kabupaten Pesisir Barat, Lampung untuk berlibur besama teman-temannya.

Dirinya mengaku sudah tiba di lokasi bajir sejak pukul 08.05 WIB. 

Tak sedikit juga para pengendara truk besar yang menepi di dekat lokasi banjir

Hal itu dikarenakan masih adanya pembersihan jalan yang dilakukan para masyarakat setempat yang ada di lokasi banjir

Saat ini memang jalan di lokasi banjir masih tertutup dengan lumpur dan material yang dibawa oleh arus banjir

Salah satu sopir truk expedisi juga yang berasal dari Bandung juga ikut berhenti untuk menunggu diperbolehkan melintas di jalan tersebut. 

Sopir kelahiran Medan ini mengaku akan mengantar barang di Provinsi Bengkulu. 

"Saya datang dari Bandung mau antar barang ke Bengkulu sama Lubuk Linggau untuk antar barang," kata dia. 

Sampai saat ini dirinya masih mengunggu untuk diperbolehkan melintas oleh petugas yang ada. 

Tak sholat Idul Adha

Musibah banjir yang melanda Pekon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus Lampung menyebabkan warga tak bisa melaksanakan shalat Idul Adha.

Diketahui, banjir melanda Pekon Padawaras, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus Lampung, Kamis (29/6/2023). 

Kepala Pekon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus Lampung, Teriatmaja mengatakan, sejumlah masyarakat memang tidak mengikuti shalat Idul Adha.

"Ada yang tidak ikut shalat karena memang mereka menyelamatkan rumah masing-masing dan ikut kerja bakti di lokasi ini," jelasnya.

Selain itu, ia mengabarkan, kendaraan yang melaju dari arah Bandar Lampung ke Pesisir Barat Lampung tersendat karena jalan masih tertutup material.

Saat ini juga lokasi kejadian banjir kembali diguyur hujan yang cukup lebat.

Untuk sektor perkebunan, Pekon Pardawaras juga belum bisa memastikan berapa yang terdampak akibat banjir hari ini.

Minta perbaiki jembatan

Warga Pokon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus Lampung minta agar jembatan diperbaharui karena merupakan salah satu penyebab banjir.

Kepala Pekon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus Lampung, Teriatmaja mengatakan, jembatan memiliki gorong-gorong yang dibatasi dengan tiang batu. 

"Jadi ini jembatan ada trowongan yang di tengahnya ada pembatasnya, jadi kayu material dan lainnya nyangkut di situ," kata Teriatmaja, Kamis (29/6/2023). 

Ia menambahkan, jika jembatan tersebut tidak diperbaiki banjir ini akan terus melanda di lokasi Pekon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus, Lampung

Teriatmaja berharap agar Pemkab Tanggamus, Lampung segera melakukan pergerakan untuk jembatan. 

"Karena jembatan ini memang gejolak awal dari banjir, jadi saya berharap adanya perbaikan," kata dia. 

Perkara jembatan ini memang sudah disampaikan oleh Teriatmaja selaku Kepala Pekon Pardawaras. 

Namun, ia mengaku, hingga saat ini pemerintah Kabupaten Tanggamus Lampung belum melakukan perbaikan. 

"Dari dulu juga sudah saya sampaikan namun sampai saat ini belum ada tindak lanjutnya," ucapnya. 

Pihak Pekon sudah menghubungi BPBD untuk terjun kelapangan karena banjir pada hari ini. 

Arus laut juga tersendat akibat adanya banjir di Pekon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus, Lampung

Terlihat beberapa relawan dari RAPI dan juga pihak kepolisian yang datang di lokasi kejadian. 

Banjir sejak subuh

Kepala Pekon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus Lampung, Teriatmaja mengatakan, banjir ini terjadi dari pukul 03.00 WIB.

Diketahui, banjir melanda Pekon Padawaras, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus Lampung, Kamis (29/6/2023). 

Teriatmaja menjelaskan, penyebab banjir diduga dari hujan yang turun dari sore sekitar pukul 16.00 WIB hari hingga saat ini di wilayah Pekon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus Lampung.

"Dari jam 16.00 WIB itu sudah hujan rintik-rintik sampai dengan saat ini kan memang masih hujan," kata Teriatmaja.

Ia menjelaskan, hujan yang mengguyur di lokasi tersebut memang tidak terlalu deras dari sore kemarin.

Namun hujan tersebut tidak berhenti hingga saat ini.

"Nyatanya seperti ini, lebih baik hujan sekalian saja ketimbang seperti ini," kata dia.

Atas hal tersebut warga Pekon Pardawaras Kecamatan Semaka Tanggamus, Lampung juga sudah berjaga sejak jam 02.00 WIB malam.

Pihak Kepala Pekon Pardawaras juga sudah melaporkan hal tersebut kepada pihak BPBD Tanggamus, Lampung untuk segera datang ke lokasi.

Selain itu, pihaknya juga telah menginformasikan kepada pihak Palang Merah Indonesia (PMI) untuk datang ke lokasi banjir.

"Saya sudah informasikan ke BPBD dan PMI namun belum datang, mungkin masih dalam perjalanan ke sini," jelasnya.

Sampai saat ini jalanan di lokasi banjir masih tertutup dengan material yang dibawa oleh arus banjir.

Tanggul jebol

Warga atau pengemudi yang akan melintas ke pekon Padawaras Tanggamus Lampung diimbau masuk ke kantung parkir. 

Tim Rescue Padawaras melalui grup whatsapp relawan Lampung, Rangga mengatakan, masyarakat melintas di Pekon Padawaras Tanggamus harus berhati-hati karena ada banjir

"Telah terjadi bencana banjir, tanggul jebol di Pekon Padawaras, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus," kata Rangga melalui grup rescue dan relawan Lampung, Kamis (29/6/2023). 

Pengemudi juga diharapkan untuk berkoordinasi dengan kepolisian supaya tidak terjadi penumpukan di Kecamatan Semaka. 

"Untuk daerah yang terdampak banjir yakni Pekon Bangun Rejo, Pekon Kacapura dan Sri Katon ada rumah rubuh tergerus banjir," kata Rangga. 

Ia mengatakan, demikianlah agar disampaikan kepada masyarakat informasi tersebut dan berhati-hati melintas di Jalan Lintas Barat (Jalinbar).

( Tribunlampung.co.id / Dickey Ariftia Abdi )

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved