Berita Lampung
Jamaah Haji Asal Lampung yang Meninggal Dunia di Tanah Suci Bertambah jadi 7 Orang
Jamaah haji asal Lampung yang meninggal dunia di Tanah Suci bertambah satu orang.
Penulis: Bayu Saputra | Editor: Teguh Prasetyo
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Jamaah haji asal Lampung yang meninggal dunia di Tanah Suci bertambah satu orang.
Adapun jamaah haji yang meninggal atas nama Abdul Ghofar Bachtiar Muhammad (78).
Sehingga hingga saat ini jumlah jamaah haji asal Lampung yang meninggal totalnya menjadi tujuh orang.
"Innalilahi wainna lilaihirajiun, telah meninggal dunia jamaah haji kloter 62 JKG, warga Bandar Lampung," kata Kepala Kanwil Kemenag Lampung Puji Raharjo, Selasa (25/6/2024).
Menurut Puji, jamaah haji Ghofar meninggal pada hari Selasa (25/6/2024), sekitar pukul 00.30 WAS (Waktu Arab Saudi).
"Bapak Ghofar meninggal di rumah sakit King Abdullah Mekah Arab Saudi dan mabrur hajinya," kata Puji.
Ia mengatakan, pihaknya berharap kepada keluarga yang ditinggalkan bisa diberikan ketabahan.
Semoga jamaah haji Ghofar ini amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT dan semoga almarhum husnul khatimah. (Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra)
| Prakiraan Cuaca Lampung Hari Ini 6 November 2025, Bandar Lampung Hujan Ringan |
|
|---|
| Sambangi Lampung, Ketua KPK: Transparansi Kunci Pencegahan Korupsi |
|
|---|
| Pemkab Lampung Utara Janji Kawal Pergub Harga Acuan Singkong |
|
|---|
| Polres Lampung Timur Gelar Apel Tanggap Bencana Hidrometeorologi |
|
|---|
| Polresta Bandar Lampung Apel Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Cuaca Ekstrem |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Kemenag-Lampung-Harap-Perbedaan-Imam-dan-Khatib-Salat-Idul-Adha-Jadi-Aset-Perekat-Bangsa.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.