Lampung Timur
Lampung Timur Kini Punya Layanan Panggilan Darurat 112: Cepat, Terpadu, dan Responsif
Pemkab Lampung Timur resmi meluncurkan Layanan Panggilan Darurat (Call Center) 112, Selasa (7/10/2025).
Penulis: sulis setia markhamah | Editor: Endra Zulkarnain
Bupati Ela juga menekankan pentingnya sinergi lintas sektor dan kesadaran masyarakat dalam memanfaatkan layanan ini secara bijak.
“Gunakan Call Center 112 hanya untuk keadaan darurat, agar sistem ini benar-benar bermanfaat dan dapat menyelamatkan lebih banyak nyawa," pesannya.
"Kami juga mengajak BPBD, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP untuk menjadikan 112 sebagai pusat koordinasi darurat yang responsif, transparan, dan profesional,” terus Ela.
Kepala Dinas Kominfo Lampung Timur Mansur Syah menjelaskan, layanan Call Center 112 merupakan bagian dari program nasional Kementerian Komunikasi dan Digital RI.
Dirancang untuk memberikan solusi cepat, terpadu, dan gratis dalam menghadapi berbagai kondisi darurat.
“Call Center 112 diharapkan menjadi simbol pelayanan publik yang modern, tanggap, dan berpihak kepada masyarakat,” ungkap Mansur.
Dengan resmi diluncurkannya Layanan Panggilan Darurat 112, Kabupaten Lampung Timur kini bergabung dengan deretan daerah yang telah terapkan sistem panggilan darurat nasional.
Mempertegas komitmen pemerintah daerah untuk selalu hadir, sigap, dan melindungi warganya kapan pun dibutuhkan.
(TRIBUN LAMPUNG.CO.ID/rls)
Bupati Lampung Timur Ela Siti Nuryamah Resmikan Sekolah Rakyat Terintegrasi di Kecamatan Purbolinggo |
![]() |
---|
Pemkab Lampung Timur Rapat Evaluasi Pengelolaan PAD Tahun Anggaran 2025 |
![]() |
---|
30 Siswa Keracunan Menu MBG di Lampung Timur, Bupati Ela Siti Nuryamah Segera Lakukan Investigasi |
![]() |
---|
Pemkab Lamtim dan Kejari Panen Raya Padi di Pasir Sakti, Sinergi Wujudkan Program Ketahanan Pangan |
![]() |
---|
Pemkab Lamtim Gandeng Pemkab Sumedang, Tingkatkan Pembangunan Daerah dan Pelayanan Publik |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.